Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Melongok Kampus UIPM Pemberi Gelar Honoris Causa ke Raffi Ahmad: Tak Berizin dan Tak Punya Mahasiswa

Benar saja, pegawai itu mengatakan kantor itu merupakan milik UIMP Thailand, namun hanya untuk domisili surat-menyurat atau administrasi.

Penulis: Abdi Ryanda Shakti
Editor: Acos Abdul Qodir
zoom-in Melongok Kampus UIPM Pemberi Gelar Honoris Causa ke Raffi Ahmad: Tak Berizin dan Tak Punya Mahasiswa
Kolase Tribunnews.com/Abdi Ryanda/@raffinagita1717
Penampakan gedung Plaza Summarecon Bekasi yang menjadi lokasi kampus Universal Institute of Professional Management (UIPM) Thailand cabang Bekasi di Lantai 7 pemberi gelar kehormatan dr. Honoris Causa ke artis Raffi Ahmad, Selasa (8/10/2024).  

Laporan khusus wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti 

TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Pemberian gelar doktor honoris causa alias doktor kehormatan dari Universal Institute of Professional Management (UIPM) Thailand ke artis Raffi Ahmad menjadi tanda tanya banyak. 

Apalagi, dari penelusuran terkuak kampus UIPM tak memiliki izin dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) RI.

Karena tak ada perizinan, akhirnya membuat gelar yang diberikan kepada suami artis Nagita Slavina tersebut tidak diakui di Indonesia karena diberikan dari perguruan tinggi di luar negeri tepatnya di Thailand.

Usut punya usut, kampus UIPM Thailand ternyata disebut-sebut mempunyai kampus cabang di Indonesia.

Lokasinya berada di Plaza Summarecon Bekasi di Jalan Boulevard Ahmad Yani, Kelurahan Harapan Mulya, Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Tribunnews mendatangi alamat kampus tersebut pada Selasa (8/10/2024). 

Berita Rekomendasi

Dari pantauan di lokasi, terlihat tidak ada bangunan yang menunjukkan keberadaan sebuah kampus UIPM di kawasan yang tepatnya dekat landmark Summarecon Bekasi yakni bangunan piramida terbalik itu.

Plaza Summarecon Bekasi sendiri merupakan sebuah gedung perkantoran bertingkat yang mempunyai 11 lantai termasuk parkiran kendaraan. 

Baca juga: Mabes TNI Klarifikasi Raffi Ahmad yang Pakai Atribut Militer saat HUT ke-79 TNI: Tak Langgar Aturan

Saat masuk ke kawasan gedung, sejumlah petugas keamanan berjaga di sejumlah titik untuk memantau tamu-tamu yang datang.

Setelah itu, awak Tribunnews diminta untuk ke Ground Floor (GF) atau lantai dasar oleh petugas keamanan untuk menukarkan identitas diri dengan kartur tamu. 

Petugas resepsionis pun heran ketika kami bertanya terkait keberadaan kampus UIPM di gedung tersebut.

"Kampus? Di sini mah enggak ada kampus, di sini perkantoran," ucap petugas resepsionis tersebut.

Sejumlah pegawai lain juga mengaku tidak mengetahui soal keberadaan kampus tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas