Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kuasa Hukum Baim Wong Jelaskan soal Nasib Anak Kliennya dan Paula Verhoeven di Tengah Perceraian

Penjelasan kuasa hukum Baim Wong, Fahmi Bachmid soal nasib anak kliennya dan Paula Verhoeven di tengah perceraian.

Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Salma Fenty
zoom-in Kuasa Hukum Baim Wong Jelaskan soal Nasib Anak Kliennya dan Paula Verhoeven di Tengah Perceraian
Kolase Tribunnews
Fahmi Bachmid, kuasa hukum Baim Wong jelaskan soal nasib anak kliennya dan Paula Verhoeven di tengah perceraian. 

"Misalnya seorang istri mengajukan gugatan hak asuhnya ada di tangan ibunya, itu sama dengan memisahkan anak dengan ayahnya," terangnya.

Terlebih lagi, Fahmi menyebut ada kepastian hukum terkait nasib anak-anak ke dapan jika orang tuanya berpisah.

"Hukum itu mewajibkan ada kepastian hukum buat anak."

"Anak ini harus ada kepastian hukumnya, jangan dipotong hidupnya."

"Ada kepastian hidupnya, siapa yang memelihara dia, siapa yang mendidik dia, siapa yang merawat," paparnya.

Baim Wong Klaim Nafkahi Paula Verhoeven Rp200 Juta-Rp400 Juta Per Bulan

Diberitakan sebelumnya, Baim Wong sempat mengaku dirinya dituding pelit oleh istrinya sendiri, Paula Verhoeven.

Terkait tudingan tersebut, Fahmi Bachmid kuasa hukum Baim Wong, mengungkap soal nafkah yang diberikan kliennya untuk Paula Verhoeven.

BERITA REKOMENDASI

Fahmi menyebut besaran nafkah yang diberikan Baim kepada Paula berkisar Rp200 juta sampai Rp400 juta per bulan.

"Akumulasi itu hampir 200 (juta rupiah), 300, ada 400 itu setiap bulan," ujar Fahmi Bachmid.

"Gabungan, ada yang pribadi yang saya bilang Rp250 juta, itu termasuk pribadi Paula," sambungnya.

Pihak Baim Wong sebut Paula Verhoeven sudah bahas harta gana-gini meski baru digugat cerai.
Baim Wong (kiri), dan Paula Verhoeven (kanan). (Kolase Tribunnews)

Baca juga: Jelang Sidang Cerai dengan Paula Verhoeven, Kuasa Hukum Beberkan Kondisi Terkini Baim Wong

Fahmi tak bisa menjelaskan secara detail, namun yang bisa disampaikan adalah nominal tersebut untuk menafkahi Paula dan segala kebutuhan pribadinya. 

"Enggak bisa diomongin. Saya bilang akumulasi kan ada yang ke pribadinya juga," terang Fahmi.

Ingin tahu kebenaran itu, Fahmi pun sudah meminta bukti dari Baim soal nafkah tersebut.

"Dia cuma menyampaikan gini ‘bang setiap bulan minimal Rp 400 juta, kadang Rp 180 juta’, mana buktinya Baim? Saya orang hukum gak bisa dengan cerita, saya gituin."

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas