Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Film Karya Anak Bangsa Mama Jo Diputar di Serbia hingga Yunani

Pemutaran film Mama Jo dihadiri oleh kurang lebih 200 orang penonton Indonesia dan Serbia

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Film Karya Anak Bangsa Mama Jo Diputar di Serbia hingga Yunani
istimewa
Mama Jo menjadi film satu-satunya yang terpilih dalam ajang Eagle Awards Documentary Competition 2023 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah 

TRIBUNNEWS.CO, JAKARTA - Mama Jo menjadi film satu-satunya yang terpilih dalam ajang Eagle Awards Documentary Competition 2023.

Film garapan Ineu Rahmawati sineas Bogor ini bercerita tentang perjuangan seorang ibu yang memiliki anak berkebutuhan khusus penyandang Cerebral Palsy bernama Jo.

Meski belum rilis, film Mama Jo sudah melanglang buana menemui penontonnya di berbagai belahan dunia, mulai dari Jepang, Rusia, Serbia hingga terdekat akan diputar pada salah satu festival film yang diselenggarakan di Yunani.

Akhir Oktober ini, sutradara Ineu Rahmawati baru saja mengunjungi Serbia untuk screening film Mama Jo dalam sebuah festival film yang mengangkat isu-isu disabilitas, BOSIFEST 2024. 

Kunjungan Ineu dan salah satu penulis film Mama Jo, Nanda Puspita, didukung penuh oleh Direktorat Jenderal Kebudayaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI.

Baca juga: Film Aku Jati, Aku Asperger Tayang Perdana Hari Ini, Simak Jadwalnya di Bioskop Jakarta

Dihadiri langsung oleh Duta Besar Indonesia untuk Serbia, Mochammad Chandra Widya Yudha.

Berita Rekomendasi

Pemutaran film Mama Jo dihadiri oleh kurang lebih 200 orang penonton Indonesia dan Serbia.

"Sebagai sebuah film yang membawa isu penting mengenai disabilitas dan pendidikan inklusif, film EADC 2023 ini mendapatkan sambutan yang luar biasa dari masyarakat dan penyandang disabilitas di Belgrade, Serbia," kata Ineu Rahmawati kepada awak media, Rabu (30/10/2024).

Tidak hanya mendapatkan anugerah Special Jury Mention BOSIFEST 2024, film Mama Jo telah memberikan catatan penting bagi para pengambil kebijakan dalam melihat pentingnya pendidikan inklusif. 

Film ini bahkan menciptakan berbagai kerjasama menarik lainnya yang akan diselenggarakan sebagai buah dari kedekatan Indonesia dengan Serbia.

Selanjutnya, film Mama Jo akan melanjutkan perjalanannya ke Yunani untuk diputar di salah satu film festival RODIFEST 2024 untuk membawa cerita inspiratif dari Indonesia kepada dunia.

Tokoh Jo sendiri diketahui memiliki cita-cita menjadi polisi membuat ibunya, Santi Florena Purba, ingin memberikan pendidikan dan upaya terbaik untuk anaknya.

Namun, karena kondisi ekonomi dan fasilitas yang ada di sekitar tempat tinggalnya kurang mendukung, Santi hanya bisa membawa Jo ke sekolah umum.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas