Razman Nasution Minta Anak Olla Ramlan Diperiksa, Disebut Pernah Pacaran dengan Lolly
Anak Olla Ramlan disebut-sebut pernah berpacaran dengan Lolly, kuasa hukum Vadel Badjideh minta putra sang artis turut diperiksa.
Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Wahyu Gilang Putranto
TRIBUNNEWS.COM - Nama anak artis Olla Ramlan, Sean Mikael Alexander kini ikut terseret dalam kasus yang dilaporkan Nikita Mirzani terhadap Vadel Badjideh.
Vadel Badjideh dilaporkan Nikita Mirzani atas dugaan persetubuhan anak di bawah umur dan permintaan aborsi Lolly.
Kini perseteruan antara pihak Vadel Badjideh dengan Nikita Mirzani semakin memanas.
Vadel Badjideh pun selalu membantah soal tuduhan yang dilayangkan oleh Nikita Mirzani.
Terbaru, melalui kuasa hukumnya, Razman Nasution mengaku dirinya sempat dihubungi oleh mantan suami Olla Ramlan.
Razman diberi informasi bahwa Sean Mikael Alexander pernah menjalin asmara dengan Laura Meizani alias Lolly.
"Saya dua malam yang lalu dihubungi oleh mantan suami Olla Ramlan," kata Razman, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (20/11/2024).
Diakui Razman, dirinya tak bermaksud untuk menyudutkan putra sang artis.
Namun dalam hal ini, Razman berfokus pada Sean yang disebut pernah menjalani hubungan dengan Lolly.
"Saya tidak bermaksud untuk menyudutkan putra Olla Ramlan."
"Tapi karena ini disebut-sebut pernah berpacaran dengan LM," ucapnya.
Baca juga: Polisi Periksa Dokter yang USG Lolly, Cari Bukti Anak Nikita Mirzani Hamil untuk Penjarakan Vadel
Melihat hal tersebut, Razman pun meminta agar anak Olla Ramlan turut diperiksa atas kasus yang dilaporkan Nikita.
"Maka sebaiknya itu diperiksa," tuturnya.
Selain itu, ia juga menyinggung soal siapa saja yang pernah menjalin hubungan bersama Lolly sebelum berpacaran dengan Vadel.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.