Banjir Hujatan usai Liburan Bareng dengan Jennifer Coppen, Aisar Khaled Minta Maaf: Aku Hargai
Banjir hujatan usai liburan bareng dengan Jennifer Coppen, Aisar Khaled meminta maaf.
Penulis: Rinanda DwiYuliawati
Editor: Ayu Miftakhul Husna
Sementara itu, unggahan Aisar dan Jennifer tersebut menuai beragam komentar dari warganet.
Banyak netizen yang tak menyukai perangai Aisar, karena terlalu akrab dengan wanita selain Fuji.
Namun tak sedikit pula yang mendukung Aisar berbuat demikian.
Dalam banyaknya komentar, Aisar justru kedapatan menyukai komentar warganet yang mengkritik soal perangai Fuji dan kakaknya, Fadly Faisal.
Hal tersebut membuat netizen berasumsi, bahwa Aisar seolah mengiyakan perkataan warganet tersebut.
Dimana salah satu netizen tersebut menilai, bahwa kedekatan Aisar dengan Influencer lain lantaran Aisar tak diterima baik oleh Fuji dan Faisal.
Baca juga: Aisar Khaled Seharian di Bali bareng Jennifer Coppen, Ditemani Adik Dali Wassink
"Fuji sama kaka nya terlalu jaim, makanya aisar menjauh.
Enak begini aisar ke setiap kota ketemu influence lain nya yang ga kalah juga," ucap akun @inah****, dikutip Tribunnews, Jumat (3/1/2025).
Tentu saja, hal tersebut membuat marah publik, yang menilai bahwa Aisar membuat keruh permasalahan ini.
"Bikin huru hara lagi, komen komen orang yang kontra," ucap netizen.
"Gila, semua komenan yang kontra di likee, habis ini bertingkah apa lagi," kata netizen yang lainnya.
"Akhirnya yang dibilang Bunga benar terjadi juga wkwk," timpal netizen lain.
(Tribunnews.com, Rinanda)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.