BCA Sponsor Utama Bulutangkis Indonesia Open 2014
Kemeriahan Istora setiap bulan Juni memang sudah tidak mungkin dihindari
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kemeriahan Istora setiap bulan Juni memang sudah tidak mungkin dihindari. Terlebih lagi dalam tiga tahun terakhir, turnamen yang digelar di gedung yang telah menjadi saksi bisu lahirnya para juara ini berpredikat premier, dimana penghuni ranking 10 dunia teratas wajib hadir. Di tahun ini, tak hanya saja akan dimeriahkan oleh sorak sorai para pendukung namun juga akan memiliki warna baru.
PT. Bank Central Asia (BCA) Tbk yang telah menandatangani MoU bersama dengan PP PBSI akan menjadi sponsor dari Indonesia Open Super Series Premier 2014. Bank swasta terbesar di tanah air ini pun akan mendapat dukungan penuh dari Djarum Foundation dalam penyelenggaraannya, dimana di tahun 2012 dan 2013 lalu turnamen ini disebut oleh Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) sebagai penyelenggaraan turnamen terbaik di dunia.
“Ini pertama kalinya kami menjadi sponsor sebuah turnamen bulutangkis. Cabang olah raga yang sudah membudaya di masyarakat kita, dan kami sangat bangga bisa menjadi bagiannya. Semoga turnamen ini pun bisa menjadi pelecut prestasi atlet-atlet tanah air agar bisa lebih berprestasi, terlebih lagi turnamen ini digelar di rumah sendiri,” ujar Eugene Keith Galbraith dari BCA.
Hadirnya BCA sebagai sponsor utama turnamen ini juga sangat diapresiasi oleh Ketua Umum PP PBSI, Gita Wirjawan.
"Terima kasih kepada BCA yang telah memberi dukungan kepada bulutangkis Indonesia dengan menjadi sponsor baru turnamen BCA Indonesia Open Super Series Premier 2014. Semoga dukungan ini memberikan warna baru yang kian menambah kemeriahan turnamen yang dijuluki turnamen bulutangkis terbaik di dunia ini," ujar Gita.
Dalam penyelenggaraan turnamen ini BCA akan bersinergi dengan Djarum Foundation. Pengalaman Djarum Foundation dalam menyelenggarakan turnamen bergengsi kelas dunia membuat BCA sangat percaya diri dalam menyelenggarakan turnamen ini.
Djarum Foundation melalui program Bakti Olahraga memang sudah tidak asing dalam dunia bulutangkis. Terkenal dengan klub binaan mereka, yaitu PB Djarum, dan dengan sejarah panjangnya kerap menghasilkan juara-juara turnamen kelas dunia.
“Kami selalu berkomitmen untuk mendukung kemajuan bulutangkis Indonesia. Dengan kolaborasi kami bersama BCA, kami yakin bahwa turnamen ini akan tetap menjadi turnamen dengan penyelenggaraan terbaik di dunia,” ujar Budi Darmawan dari Djarum Foundation.
“Keterlibatan kami dalam turnamen ini tidak terlepas dari sejalannya turnamen ini dengan program kami untuk mencetak atlet-atlet berkualitas dunia,” sambungnya.