Target Juara Kalau Ada Tontowi/Liliyana di Denmark Terbuka
Sektor ganda campuran membidik gelar juara di ajang Denmark Open Super Series Premier 2014.
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, ODENSE – Sektor ganda campuran membidik gelar juara di ajang Denmark Open Super Series Premier 2014. Kehadiran pasangan andalan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, satu gelar dari sektor ini dinilai cukup realistis.
Selain pasangan peringkat keempat dunia itu, pasangan peraih medali perunggu Asian Games 2014, Praveen Jordan/Debby Susanto dan juara Dutch Grand Prix 2014, Riky Widianto/Richi Puspita Dili turut berpartisipasi.
Sementara klub Jaya Raya Jakarta juga mengirim dua wakil yaitu Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadet dan Marcus Fernaldi Gideon/Rizki Amelia Pradipta serta pasangan asal klub Djarum, Muhammad Rijal/Vita Marissa.
“Kalau ada Tontowi/Liliyana memang targetnya sudah otomatis harus juara,” kata Edwin seperti dilansir situs badmintonindonesia.
Tontowi/Liliyana dan Kido/Pia akan mulai berlaga di turnamen berhadiah total 600 ribu dollar AS ini pada Rabu (15/10/2014) mendatang.
Sementara pasangan Praveen/Debby, Riky/Richi, Rijal/Vita serta Fernaldi/Rizki dijadwalkan bertanding lebih dulu pada Selasa (14/10/2014).