Fernando Alonso Harus Istirahat Jangan Balapan Sementara
Tim dokter McLaren menyarankan agar Alonso beristirahat lebih lama untuk menghindari cedera susulan
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, SYDNEY - Kecelakaan yang dialami dalam sesi tes pramusim di Sirkuit Catalunya membuat Fernando Alonso harus beristirahat lebih lama.
Pebalap McLaren asal Spanyol itu juga terpaksa absen di seri pembuka GP Australia, 16 Maret.
Tim dokter McLaren menyarankan agar Alonso beristirahat lebih lama untuk menghindari cedera susulan.
Menanggapi keputusan ini, Alonso tampak kecewa berat. Namun ia cukup dewasa untuk menerimannya.
"Sedih rasanya tidak bisa tampil di Australia, tapi saya cukup memahami rekomendasi dari tim dokter. Saya tidak ingin cedera lanjutan terulang lagi dalam 21 hari ke depan," tulis Alonso di akun Twitter-nya @alo-oficial.
Menurut penuturan McLaren, Alonso berpeluang besar untuk tampil di seri kedua Formula 1 di Sirkuit Sepang, Malaysia. Balapan di Sepang akan berputar pada 29 Maret.