Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Kecemasan Valentino Rossi Menatap Musim Baru

Kekhawatiran pun diutarakan oleh Valentino Rossi. The Doctor merasa karakter ban Michelin belum cocok pada karakter Yamaha

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Kecemasan Valentino Rossi Menatap Musim Baru
eurosport
Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo saat pengujian ban Michelin. 

Aditya Maulana/KompasOtomotif

TRIBUNNEWS.COM - Mulai tahun depan, Michelin akan menjadi pemasok ban tunggal balapan MotoGP menggantikan Bridgestone.

Sejumlah pebalap pun sudah mulai menguji ban bermerek Prancis ini di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, awal pekan ini.

Tapi saat sesi pengujian ban Michelin, dilansir laman Eurosport, Rabu (11/11/2015) banyak pebalap yang terjatuh karena belum terbiasa atau kenal dengan karakter ban Michelin.

Kekhawatiran pun diutarakan oleh Valentino Rossi. The Doctor merasa karakter ban Michelin belum cocok pada karakter sepeda motor Yamaha.

“Tidak mungkin untuk mengetahuinya sekarang karena kami belum tahu, tapi pengujian pertama dengan Michelin memberikan beberapa kekhawatiran pada kami,” kata pebalap asal Italia itu.

Pebalap berusia 36 tahun ini menjelaskan, sepertinya pada pengujian pertama, Rossi dan pebalap lainnya belum menemukan keseimbangan pada ban Michelin.

Berita Rekomendasi

“Semoga ini hanya masalah waktu untuk bisa mendapatkan setelah motor terbaik sehingga bisa membuat Michelin bekerja dengan maksimal,” kata Rossi.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas