Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Pembalap Lokal Minta Sirkuit Alternatif Saat Sentul Dipakai MotoGP

Menurut para pembalap, ajang ini sangat baik karena dapat menggairahkan olahraga balap di Indonesia.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Ravianto
zoom-in Pembalap Lokal Minta Sirkuit Alternatif Saat Sentul Dipakai MotoGP
NET
Suasana balapan di Indoprix 

TRIBUNNEWS/Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pembalap tanah air menyambut baik diadakannya ajang MotoGP 2017 di Indonesia.

Menurut para pembalap, ajang ini sangat baik karena dapat menggairahkan olahraga balap di Indonesia.

"Saya sangat mengapresiasi kalau MotoGP dilaksanakan di Indonesia. Kalau bisa saya beli tiket VIP," ujar pembalap AJM NHK Racing Team kepada Tribunnews di Sirkuit Sentul, Citeurep, Kabupaten Bogor, Kamis (27/11/2015).

Namun dirinya meminta pemerintah untuk memberi opsi sirkuit pada para pembalap untuk melakukan balapan jika Sirkuit Sentul digunakan.

Pasalnya saat ini Sirkuit Sentul kerap dijadikan arena untuk ajang balap lokal.

"Tapi pemerintah harus ngasih opsi lain buat pembalap mengadakan balapan. Kalau bisa balapan lokal yang ada saat ini jadi balapan pendukung untuk ajang internasional."

Berita Rekomendasi

Menurutnya hal tersebut dapat memberikan kesempatan bagi para pembalap lokal untuk untuk unjuk gigi di ajang internasional.

Indonesia terpilih menjadi tuan rumah ajang MotoGP 2017. Sirkuit Sentul akan digunakan untuk pelaksanaan ajang ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas