Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Indonesia Pecundangi Pakistan 3-0 di Ajang Piala Fed

Indonesia mengalahkan Pakistan 3-0 pada pertandingan hari keempat pool B ajang Piala Fed Grup II Zona Asia Oceania.

Penulis: Fahdi Fahlevi
zoom-in Indonesia Pecundangi Pakistan 3-0 di Ajang Piala Fed
ist
Beatrice Gumulya (belakangi lensa) dan Jessy Rompies (kanan) 

TRIBUNNEWS.COM - Indonesia mengalahkan Pakistan 3-0 pada pertandingan hari keempat pool B ajang Piala Fed Grup II Zona Asia Oceania yang digelar di True Arena Hua Hin, Thailand, Kamis (13/4/2016).

Kemenangan Indonesia dibuka oleh Jessy Rompies yang mengalahkan wakil Pakistan Sara Mahboob Khan 6-1, 6-1. Jessy menang dalam waktu 57 menit.

Tunggal kedua Indonesia, Lavinia Tananta, menambah keunggulan Indonesia. Melawan Sara Mansoor, Lavinia menang 6-0, 6-0.

Jessy yang berpasangan dengan Beatrice Gumulya menambah kemenangan Indonesia jadi 3-0 dengan mengalahkan pasangan Sara Mansoor/Ushna Suhail 6-1, 6-1.

Meskipun menang mutlak atas Pakistan namun harapan tim Indonesia untuk lolos ke putaran final promosi play off Grup II Asia Oceania gugur setelah tim Singapura mencatatkan rekor kemenangan sempurna di pool B.

Tim Singapura menang atas tim Malaysia 2-1 dan akan menghadapi juara pool A Filipina untuk memperebutkan promosi ke Grup I Asia Oceania.

Indonesia akan menghadapi tim Malaysia pada laga terakhir Piala Fed Zona Asia Oceania untuk memperebutkan posisi runner up pool B.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas