Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Klasemen Olimpiade Rio 2016, Indonesia Atasi Spanyol dan Perancis

Pergelaran Olimpiade Rio De Janeiro semakin seru. Kejar mengejar medali terus terjadi hingga saat ini.

zoom-in Klasemen Olimpiade Rio 2016, Indonesia Atasi Spanyol dan Perancis
ZIMBIO
Eko Yuli Irawan 

Medali Perak Kedua Indonesia

Eko Yuli Irawan sukses mempersembahkan medali perak kedua untuk Indonesia di kategori angkat beban laki-laki 62 kg.

Pria berusia 27 tahun ini sukses mendapatkan 312 poin.

Eko berhasil mengalahkan atlet asal Kazakstan Kharki Farkhad yang berada di posisi ketiga.

Kharki berhasil mengumpulkan 305 poin.

Eko hanya kalah dari atlet asal Colombia Figueroa Mosquera Oscar Albeiro.

Figeora berhasil mengumpulkan 318 poin dan berhak atas medali emas.

Berita Rekomendasi

Dalam cabang olahraga angkat besi laki-laki 62kg, Indonesia bisa dibilang negara yang sangat diperhitungkan.

Karena ada dua atlet Indonesia yang berhasil melaju ke babak final dalam cabang olahraga ini yakni Eko Yuli Irawan dan Hasbi Muhamad.

Akan tetapi Hasbi gagal dan hanya Eko yang berhasil mempersembahkan medali.

Meski demikian, warga Indonesia harus berbangga hati dengan prestasi yang ditorehkan seluruh atletnya di Olimpiade Rio 2016.

Dengan tambahan medali ini, Indonesia sementara berada di posisi ke-21.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas