Sean Gelael Gagal Finis di Seri Terakhir
Pebalap Indonesia lainnya, Philo Paz Armad, yang memperkuat tim Trident, menyudahi balapan di posisi ke-16. Dia finis 87,8 detik di belakang
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Pebalap Prema Racing, Pierre Gasly, memenangi Feature Race GP2 Abu Dhabi setelah tercepat melintasi garis finis di Sirkuit Yas Marina, Sabtu (26/11).
Sementara pebalap Indonesia dari tim Campos Racing, Sean Gelael, mengalami nasib sial. Ia tak mendapatkan poin setelah gagal finis pada balapan malam tersebut.
Sean terlibat kontak dengan Gustav Malja (Rapax) saat balapan baru memasuki lap ketujuh. Dia harus masuk ke pit untuk memperbaiki mobilnya. Namun kemudian ternyata Sean tak bisa melanjutkan balapan. Dia harus menyudahi perjuangannya hingga lap ketujuh saja.
Pebalap Indonesia lainnya, Philo Paz Armad, yang memperkuat tim Trident, menyudahi balapan di posisi ke-16. Dia finis 87,8 detik di belakang sang pemenang.
Sementara itu, Pierre Gasly merampungkan balapan sepanjang 31 menit tersebut dengan catatan waktu 59 menit 14,764 detik. Gasly benar-benar tampil dominan karena unggul 6,737 detik atas Nobharu Matsushita (ART Grand Prix) yang finis di posisi kedua.
Posisi ketiga ditempati pebalap Russian Time, Antem Markelov, yang berselisih 11,309 detik dibanding Gasly. Sedangkan posisi keempat dan kelima ditepati Sergey Sirotkin dan Antonio Giovinazzi.