Tim PGN POP SIVO POLWAN Runner-up
Sebelumnya, di babak penyisihan Popsivo sudah mengalahkan Bank Jatim dengan skor tipis 2-3. Sayang, kemenangan itu tak dapat diulangi di partai final.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Tim Bhayangkara hampir saja mengawinkan gelar juara dengan Tim putri PGN Popsivo Polwan.
Namun hasil itu digagalkan oleh tim Bank Jatim yang berhasil mengalahkan PGN Popsivo Polwan di laga final dengan skor 3-0 (25-17, 25-13, dan 25-20).
Sebelumnya, di babak penyisihan Popsivo sudah mengalahkan Bank Jatim dengan skor tipis 2-3. Sayang, kemenangan itu tak dapat diulangi di partai final.
Dengan demikian tim PGN Popsivo Polwan sukses di posisi Runner up Livoli 2017.
Sementara itu, tim putra Bhayangkara Samator mampu meraih gelar juara Livoli 2017 yang berlangsung di GOR Dimyati, Tangerang.
Bhayangkara Samator memastikan gelar juara setelah mengalahkan lawannya TNI AU di partai final dengan skor 3-1 (25-18, 25-19, 17-25, dan 25-18).
Bhayangkara Samator berhasil membalas kekalahan mereka dari TNI AU pada final 2016 lalu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.