Kevin/Marcus Genapi Wakil Indonesia ke Final Daihatsu Indonesia Masters 2018
Di partai semifinal, peringkat satu dunia itu mengandaskan pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty di Istora Senayan, Sabtu (27/1/2018).
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon melaju ke final Indonesia Masters 2018.
Di partai semifinal, peringkat satu dunia itu mengandaskan pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (27/1/2018).
Kevin/Marcus menang straight game 21-14, 21-11 dengan catatan waktu 30 menit.
Kevin/Marcus di atas kertas jelas diunggulkan, itu terlihat dari ranking klasemen.
Memulai gim pembuka, Rankireddy/Shetty sempat memberi perlawanan agresif dari Duo Minions.
Skor 6-6 sempat menghiasi jalannya laga, Kevin/Marcus tak diam dan langsung bermain ofensif.
Dominasi Kevin/Marcus semakin menggeliat memasuki gim kedua.
Beberapa kali Rankireddy/Shetty melakukan kesalahan sendiri.
Walhasil, Kevin/Marcus makin diuntungkan hingga dengan mudahnya menjauh dari sang rival.
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, menjadi wakil tuan rumah keempat yang lolos ke final Indonesia Masters 2018.
Setelah sebelumnya ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting, dan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu.