Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Pebulutangkis Junior Leo/Indah Penuhi Nazar Jadi Juara WJC 2018: Jalan Kaki 9 Km Tak Terasa

Indah ternyata sudah bernazar atau berjanji akan berjalan dari Hall ke hotel jika dia bersama Leo bisa menjuarai ajang ini.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pebulutangkis Junior Leo/Indah Penuhi Nazar Jadi Juara WJC 2018: Jalan Kaki 9 Km Tak Terasa
Tribunnews/Abdul Majid
Pebulutangkis junior asal PB Djarum, Leo Rolly Carnando/Indah Cahaya Sari Jamil saat menerima bonus dari Djarum Foundation setelah meraih kejuaraan dunia bukutangkis junior di Kanada, Senin (26/11/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

 

 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pebulutangkis junior asal PB Djarum, Leo Rolly Carnando/Indah Cahaya Sari Jamil ternyata punya cerita menarik setelah mereka meraih juara di kejuaraan dunia bulutangkis junior di Ontario, Kanada, Minggu (18/11/2018).

Sebelum menjadi juara, Indah ternyata sudah bernazar atau berjanji akan berjalan dari Hall ke hotel jika dia bersama Leo bisa menjuarai ajang ini.

Nazar yang dikatakan Indah pun akhirnya mereka lakukan setelah di final mereka mampu mengalahkan kompatriotnya Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

“Awalnya mau nazarnya puasa, tapi tidak jadi akhirnya saya bilang mau nazar jalan dari hall ke hotel saja,” kata Indah dalam acara pemberian bonus atlet PB Djarum di Grand Indonesia, Jakarta, Senin (26/11/2018).

Berita Rekomendasi

Leo pun membeberkan, hal itu sangat mudah dan tidak terasa karena selain juara, mereka juga melakukannya secara bersama.

“Jalanya sekitar 8,9 Km. Ya, kalau aku sih tidak terasa. Karena mungkin sudah senang banget ya karena juara, terus kan juga jalannya bareng Indah,” ujar Leo yang membuat Galeri Indonesia Kaya menjadi riuh.

Baca: Kemenkumham Pastikan Hasil SKD CPNS 2018 Tak Hari Ini, Intip Bocoran Lokasi Pelaksanaan Tes SKB

Bahkan dalam sesi itu, pasangan yang baru main bersama sebulan yang lalu itu sempat disinggung-singgung bisa juara karena ikatan chemistry yang telah melekat.

Hal itu pun terdengar dari celetukan sang pelatih yang ditanya MC Yuni Kartika terkait kemampuan Leo/Indah.

“Itu karena The Power Of Love,” celetuknya yang disambut gelak tawa para tamu undangan serta awak media.

Mendengar celetukan itu, baik Leo dan Indah terlihat tersipu malu. 

Namun, saat ditanya mengenai kunci kesuksesan bisa menjadi juara, kedua pemain itu justru lebih memuji kualitas permainan masing-masing.

“Leo bagus di belakang, jadi ketika saya main di nett dia sudah bisa menutupi di area belakang,” pungkas Indah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas