Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Apriyani Rahayu/Della Destiara Haris Penentu Kemenangan PB Jaya Raya Atas Exixt

Pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Della Destiara Haris menjadi penentu kemenangan PB Jaya Raya Jakarta dalam duel melawan PB Exist

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Apriyani Rahayu/Della Destiara Haris Penentu Kemenangan PB Jaya Raya Atas Exixt
PBSI
ganda putri Apriyani Rahayu/Della Destiara Haris dalam laga semifinal kontra Hediana Julimarbela/Melani Mamahit, dengan skor 21-18, 21-17. Dok: PBSI 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Della Destiara Haris menjadi penentu kemenangan PB Jaya Raya Jakarta dalam duel melawan PB Exist di babak semifinal Tiket.com Kejurnas PBSI 2018.

Apriyani/Della mengalahkan Hediana Julimarbela/Melani Mamahit, dengan skor 21-18, 21-17.

Meskipun diunggulkan, namun Apriyani/Della sempat merasa tegang karena kedudukan kedua tim tengah imbang 2-2.

“Deg-degan sih pasti karena skornya imbang 2-2, lawan mainnya nothing to lose. Kalau kami buru-buru bisa jadi bumerang untuk kami. Tadi lawan tidak mudah dimatikan juga. Kami harus punya strategi untuk menyiasati, nggak langsung smash, tapi main dengan pola dulu,” ujar Della di Britama Arena.

Satu langkah lagi, tim Jaya Raya akan meraih gelar juara kejurnas keenam. Pada dua tahun lalu, PB Jaya Raya dikalahkan PB Djarum di final dengan skor 3-0.

Laga final tahun ini akan mempertemukan PB Jaya Raya dengan PB Mutiara Cardinal Bandung.

BERITA TERKAIT

“Alhamdulillah bisa ke final, untuk pertandingan besok kami tidak mau memikirkan menang-kalah, tapi harus tetap konsentrasi per partai. Kaget juga sih PB Djarum kalah hari ini, kami harus waspada pada PB Mutiara, karena mereka bisa mengalahkan PB Djarum yang kuat," tutur Della.

"Dari di luar lapangannya dijaga saja kondisinya, jaga istirahat, makannya. Kami juga tidak boleh menganggap enteng lawan," kata Apriyani ketika ditanya soal persiapan di final jika dipasangkan dengan Greysia Polii, pasangan main tetapnya.

Babak final beregu campuran dewasa Tiket.com Kejurnas PBSI 2018 akan dilangsungkan besok Sabtu (22/12/2018) mulai pukul 13.00 WIB. Siaran langsungnya dapat disaksikan di stasiun televisi TVRI. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas