Tai Tzu Ying Jaga Asa Cetak Hat-trick All England Tanpa Kehilangan 1 Gim
Tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying, menjaga peluang mencetak hattrick All England setelah melaju ke semifinal.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying, harus menjalani dua pertandingan lagi sebelum memastikan diri mencetak hat-trick All England.
Tai menjadi salah satu juara bertahan All England yang tersisa setelah tunggal putra China, Shi Yuqi, dan pasangan ganda campuran Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang).
Tai juga sedang berada dalam misi menuju hat-trick gelar All England setelah dia meraihnya pada 2017 dan 2018.
Sejak babak pertama All England Open 2019, pemain berusia 24 tahun ini selalu menyelesaikan laga di Arena Birmingham, Inggris dengan straight game.
Pada babak pertama, Tai menang atas Michele Li (Kanada), 21-12, 21-15, lalu dia memenangi laga atas Zhang Beiwen (Amerika Serikat), 21-15-21-14.
Tai mengunci tiket semfinal seusai menyingkirkan Saina Nehwal (India), 21-15, 21-19, Jumat (8/3/2019).