Universitas Brawijaya Semakin Dekat ke Gelar Juara LIMA Badminton: McDonalds East Java Conference
Semifinal LIMA Badminton: McDonald’s East Java Conference menghadirkan persaingan antara dua tim unggulan, Universitas Brawijaya (UB) dan UIN Maliki
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Semifinal LIMA Badminton: McDonald’s East Java Conference menghadirkan persaingan antara dua tim unggulan, Universitas Brawijaya (UB) Malang dan Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki).
UB sudah unggul di awal pertandingan yang diselenggarakan di Gedung Bundar Al Asy’ari, Universitas Islam Malang pada Rabu (13/3) ini. Di nomor pertama, UB mengambil poin lewat tunggal pertama mereka, Ilham Yudha Gofinio, dengan skor kemenangan 21-17, 21-13 saat berhadapan dengan Faris Syaefuddin Akbar.
Di nomor kedua, Achmad Rizal Lullah/Misbachul Ulum Akbar Utama sukses menggandakan poin untuk UB setelah menundukkan ganda pertama UIN Maliki, M. Fuad Budairi/Mohammad Hafizh Pahlevi Abrahi.
Di gim pertama, Fuad/Hafizh menang melalui skor deuce 23-21. Rizal/Misbachul melawan di gim kedua dan mengubah kedudukan menjadi 1-1 usai mengakhiri permainan di skor 21-13, Di rubber game, UB kembali mencuri poin dan menutup pertandingan dengan skor 11-9.
Di partai ketiga, UIN Maliki merebut poin melalui Alfajar Assidiq/Faris Syaefudin Akbar/Badrul Munir yang menang atas Muhammad Andra Galiztan/Umar Wicaksono/Rangga Rifaldi dengan 21-19, 21-14.
Achmad Rizal Lullah kembali bermain sebagai ganda kedua UB. Setelah kedudukan menjadi 2-1, Rizal memastikan kemenangan lewat permainan apiknya saat melawan rivalnya, Moh. Akhdan Aufarizal Irhami dengan 21-12, 21-13 poin.
Hasil tersebut membawa UB semakin dekat dengan gelar. UB akan bertemu dengan Universitas Dr. Soetomo (Unitomo) untuk pertama kalinya di final yang akan dilaksanakan pada Kamis (14/3).
“Ini pertama kalinya kami melawan Unitomo. Kalau saya lihat, permainan Unitomo sangat bagus, jadi kemungkinan nanti akan menjadi pertandingan yang sengit,” tutur Miftachul Huda selaku Manajer Universitas Surabaya. “Semoga besok bisa menyaingi Unitomo dan mendapatkan juara satu,” lanjutnya.
Selain babak final, besok juga akan ada pertandingan antara UIN Maliki dan UINSA untuk memperebutkan peringkat ketiga. Mohammad Akhdan, pemain UIN Maliki mengatakan,
“Derbi UIN itu gengsinya besar, jadi semoga bisa menang dan meraih peringkat ketiga. Meski UINSA tim yang bagus, tapi kami juga akan mencoba memberikan yang terbaik supaya bisa menang.”