Rekap Hasil Piala Sudirman 2019 - Kalah 2-3 dari Denmark, Indonesia Tetap Juara Grup
Indonesia mampu menjadi juara Grup B Piala Sudirman 2019 meski pada laga terakhir menderita kekalahan dari Denmark
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Indonesia harus mengakui keunggulan Denmark saat saling berhadapan dalam laga penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019, Rabu (22/5/2019).
Skuad Merah Putih kalah 2-3 dari Denmark dalam pertandingan terakhir babak penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019.
Meski begitu, Indonesia tetap berhak menjadi juara Grup B Piala Sudirman 2019 setelah mengungguli Denmark dan Inggris meski memiliki rekor tanding yang sama.
Indonesia harus lebih dulu tertinggal dua poin dari Denmark dalam laga yang berlangsung di Guangxi Sports Center Gymnasium, Nanning, China, tersebut.
Baca Juga: Pesan Persatuan untuk Indonesia dari Skuad Piala Sudirman 2019
Pada partai pertama, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja yang diturunkan pada nomor ganda campuran harus mengakui kemenangan Mathias Christiansen/Sara Thygesen.
Indonesia makin tertinggal setelah Anthony Sinisuka Gintingjuga menderita kekalahan pada laga kedua tatkala menghadapi Viktor Axelsen.
Kans Merah Putih untuk membalik keadaan mencuat berkat kemenangan yang diraih Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
The Daddies sukses mengalahkan Kim Astrup/Mathias Boe dengan skor 22-20, 21-14 yang sekaligus mengubah kedudukan menjadi 1-2, masih untuk keunggulan Denmark.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.