Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto Susul Greysia Polii/Apriyani Rahayu ke Semifinal

Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, berhasil melaju ke babak semifinal turnamen Chinese Taipei Open 2019.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto Susul Greysia Polii/Apriyani Rahayu ke Semifinal
badmintonindonesia.org
Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto 

Lee/Shin menunjukkan usaha keras mereka dengan menyamakan kedudukan untuk pertama kalinya pada gim kedua dengan skor 4-4.

Momentum kini berbalik, wakil Korea Selatan itu mampu unggul dua poin atas Fadia/Ribka.

Setelah sempat dua kali imbang, Lee/Shin mampu merebut interval kedua dengan keunggulan 11-9.

Selepas jeda, Fadia/Ribka langsung tancap gas dengan merebut dua poin beruntun untuk kembali menyamakan kedudukan 11-11.

Lee So-Hee/Shin Seung-Chan masih tampil solid dengan kembali membukukan tiga poin beruntun untuk unggul 14-11 atas Fadia/Ribka.

Meski bisa menambah dua poin lagi, Fadia/Ribka terpaksa melakoni rubber game karena kalah pada gim kedua.

Pada gim ketiga alias penentu, Fadia/Ribka langsung mengambil alih momentum dengan membukukan dua poin beruntun untuk unggul atas Lee/Shin.

Berita Rekomendasi

Fadia/Ribka kembali mampu membuat jarak dengan Lee/Shin menjadi 4-1 usai kembali meraih dua poin beruntun.

Pasangan Korea Selatan kembali menebar ancaman setelah berhasil menyamakan kedudukan saat skor mencapai 6-6.

Lee/Shin berhasil merebut kembali momentum dengan menutup perlawanan Fadia/Ribka pada interval ketiga dengan keunggulan 11-7.

Selepas jeda, momentum masih berada di tangan Lee/Shin.

Namun, Fadia/Ribka berhasil meraih dua poin beruntun untuk menipiskan jarak menjadi 9-12.

Perlahan-lahan, Fadia/Ribka mampu menebar ancaman dengan menipiskan jarak menjadi satu poin saat skor berganti 12-13.

Usaha keras Fadia/Ribka akhirnya membuahkan hasil setelah mereka berhasil menyalip perolehan poin Lee/Shin.

Kali ini, Fadia/Ribka unggul 16-15.

Lee/Shin masih bisa menambah dua poin, tetapi laju kemenangan Fadia/Ribka sudah tidak terbendung.

Mereka memenangi pertandingan setelah menyegel kemenangan gim ketiga dengan keunggulan empat poin atas Lee/Shin.

BACA:  https://www.bolasport.com/read/311843579/hasil-chinese-taipei-open-2019-bungkam-unggulan-kedua-fadiaribka-ke-semifinal?page=all

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas