Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Hong Kong Open 2019: Hafiz Sebut Kalah Karena Permainan Monoton

Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja gagal melaju ke final usai dikalahkan Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Hasil Hong Kong Open 2019: Hafiz Sebut Kalah Karena Permainan Monoton
Instagram @ge_widjaja
Ilustrasi - Hasil Hong Kong Open 2019: Hafiz Sebut Kealahan dari Wakil Jepang Karena Permainan Monoton 

Pasangan pebulutangkis Ahsan/Hendra atau yang biasa di panggil Daddies ini akan melawan wakil Korea Selatan, Choi SolGyu/Seo Seung Jae.

Sebelumnya, di babak semifinal pasangan yang menempati ranking dua dunia tersebut menyudahi perlawanan Li Jun Hui/Liu Yu Chen unggulan ketiga asal China lewat rubber game dengan skor 21-13, 16-21, 21-16.

Setelah pertandingan melawan Li/Liu, Hendra mengatakan pasangan China tersebut mengubah gaya bermain menjadi cepat di game kedua.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Lolos ke Final Hong Kong Open 2019: Dua Wakil RI di Partai Final.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Lolos ke Final Hong Kong Open 2019: Dua Wakil RI di Partai Final. (CAPTURE YOUTUBE BADMINTONWORLD.TV)

"Di game kedua, mereka ubah permainan jadi mau main cepat."

"Di game pertama, kami nyerang terus, mereka nggak enak dan di game selanjutnya mereka lebih mau ngelawan," ujar Hendra dilansir badmintonindonesia.org.

Sedangkan Ahsan tidak ingin menyerah dan terus berjuang di game ketiga.

"Waktu ketinggalan itu kami cuma berpikir kalau perjalanan masih panjang, jadi kami nggak mau nyerah," kata Ahsan.

Berita Rekomendasi

Menurut Ahsan, dia dan Hendra sempat kewalahan jika bertahan terus, sehingga harus fokus dan balik menyerang.

"Kami memang harus fokus di servisnya, tadi kami kewalahan di servis, kami coba lebih fokus lagi servisnya dan harus bisa balik serang."

"Karena kalau dari servis angkat bola, lawan kan masih muda, serangannya lebih kuat, kami kewalahan juga kalau defense terus," ungkap Ahsan.

Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, menjalani laga babak kedua Denmark Open 2019 di Odense Sportspark, Kamis (17/10/2019).
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, menjalani laga babak kedua Denmark Open 2019 di Odense Sportspark, Kamis (17/10/2019). (BADMINTON INDONESIA)

Sedangkan pasangan Choi/Seo melaju ke final setelah mengalahkan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe asal Jepang dengan poin 21-17,21-19.

Dari nomor tunggal putra, Ginting akan melawan Lee Cheuk Yiu, pebulutangkis tuan rumah.

Ginting lolos setelah mengkandaskan rekan senegaranya, Jonathan Christie di semifinal dengan skor akhir 20-22, 21-13, 18-21 bagi kemenangan Ginting.

Perang saudara antara Jojo vs Ginting akan terjadi di semifinal Hong Kong Open 2019, siapa lebih unggul? Berikut link live streaming-nya.
Ginting lolos setelah mengkandaskan rekan senegaranya, Jonathan Christie di semifinal dengan skor akhir 20-22, 21-13, 18-21. (badmintonindonesia.org)

Pasca pertandingan, Jonathan mengakui Ginting bermain lebih menyerang di akhir permainan.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas