Hasil Final SEA Games Bola Voli Putra Indonesia vs Filipina, Indonesia Raih Emas Usai Menang 3 Set
Tim Bola Voli Putra indonesia Raih Medali Emas Usai Kalahkan Telak Filipina 3 Set Tanpa Balas
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
Perlahan tapi pasti, Filipina mampu menekan Rivan Nurnulki dkk.
Nizar dan kolega sempat tertinggal margin dua angka, skor sementara 10-12.
Filipina di set kedua mulai menunjukkan permainan terbaiknya.
Kondisi tersebut dibarengi dengan blok blok tuna rumah mulai bisa membaca arah bola spike yang dilakukan Indonesia.
Deadlock yang dialami oleh Doni dan Rivan di lini serang membuat Nizar mengganti lini serang berfokus pada Sigit Ardian.
Pemain yang berasal dari TNI AU tersebut memiliki spike back attack yang mematikan.
Filipina mencoba untuk menjaga momentum dengan margin dua angka di perolehan poin, skor sementar 16-18.
Rivan Nurmulki dkk berhasil berbalik unggul dengan dua kesalahan beruntun yang dilakukan pemain tuan rumah.
Skor sementara 22-20, Nizar Zulfikar dkk unggul sementara.
Perolehan poin psikologis bagi Indonesia, skor 24-23, Rivan Nurmulki masih unggul satu poin.
Set kedua berlansgung ketata dengan terjadinya deuce, skor 24-24 untuk kedua tim.
Yuda berhasil melakukan blok terakhir di set kedua, Tim bola voli putra indonesia unggul 27-25.
Set ketiga, Rivan Nurmulki dkk berhasil memimpin perolehan poin dengan margin tiga angka, skor sementara 6-3.
Poin demi poin terus dihasilkan oleh lini serang tim bola voli putra Indonesesia.