Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

UPDATE Perolehan Medali SEA Games 2019 Jelang Penutupan, Indonesia Nomor 4, Filipina Kokoh di Puncak

Simak perolehan medali SEA Games 2019 terbaru, Indonesia berada di peringkat ke-4 setelah berhasil menambah dua medali emas pada Selasa (10/11/2019).

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in UPDATE Perolehan Medali SEA Games 2019 Jelang Penutupan, Indonesia Nomor 4, Filipina Kokoh di Puncak
2019seagames.com
UPDATE Perolehan Medali SEA Games 2019 Jelang Penutupan, Indonesia Nomor 4, Filipina Kokoh di Puncak 

TRIBUNNEWS.COM - Simak perolehan medali jelang penutupan SEA Games 2019, Indonesia berada di peringkat ke-4 setelah berhasil menambah dua medali emas pada Selasa (10/11/2019).

Hingga Selasa malam pukul 22.00 WIB, Indonesia mendapat tambahan lima perak dan enam perungggu.

Tim Indonesia berada di nomor empat dengan dengan total mengoleksi 266 medali dengan rincian 72 medali emas, 83 medali perak dan 111 medali perunggu.

Dua medali emas tim Merah Putih disumbangkan dari cabang olahraga bola voli putra yang menang atas tuan rumah 3-0 dan Jiu-Jitsu atas nama Muhammad Ariq Noor di nomoer 120 kg.

Timnas sepak bola Indonesia menyumbang medali perak setelah kekalahan dari Vietnam 0-3 di laga pamungkas.

Posisi puncak klasemen masih dihuni kokoh oleh tuan rumah Filipina dengan 148 emas, 116 perak, dan 117 perunggu.

Sementara di nomor dua ada Vietnam dengan 96 emas, 85 perak, dan 104 dan Thailand di posisi tiga dengan 92 emas, 99 perak, dan 122 perunggu.

BERITA TERKAIT

Daftar atlet Indonesia peraih medali SEA Games 2019 pada Selasa (10/12/2019) dikutip dari situs resmi SEA Games:

Emas

  1. Muhammad Ariq Noor (Jiujitsu-Men's Newaza 120 kg)
  2. Nizar Zulfikar Munawar dkk. (Volleyball Indoor - Men’s Team)

Perak

  1. Eki Febri Ekawati (Athletics - Women's Shot Put)
  2. Willy (Jiujitsu - Men’s Newaza 77 kg)
  3. Bonatua Lumbantungkup (Kickboxing - Men's 60 kg Low Kick)
  4. Fathrah Masum, Nony Andilah (Billiard - 9-Ball Pool Doubles)
  5. Andi Setyo Nugroho dkk. (Football - Men's Team)

Perunggu

  1. Alexander Elbert Sie, dkk. (Soft Tennis - Men's Team)
  2. Sapwaturahman (Athletics - Men's Triple Jump)
  3. Yunus Paays (Jiujitsu - Men's Newaza 94 kg)
  4. Atjong Tio Purwanto (Athletics - Men's 3000 m Staplechase)
  5. Pretty Sihite (Athletics - Women's 3000 m Staplechase)
  6. Angeline Magdalena Ticoalu, Silviana Lu (Billiards - Women's Doubles 9 Ball Pools)
No Kontingen Emas Perak Perunggu Total
1 Filipina 149 117 119 385
2 Vietnam 96 85 104 285
3 Thailand 92 102 122 316
4 Indonesia 72 83 111 266
5 Malaysia 55 58 71 184
6 Singapura 53 46 69 168
7 Myanmar 4 18 51 73
8 Kamboja 4 6 36 46
9 Brunei 2 5 6 13
10 Laos 1 5 27 33
11 Timor-Leste 0 1 5 6

(Tribunnews.com/Tio)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas