Spain Masters 2020 - Greysia/Apriyani Sukses Lewati Laga Alot dan Pertahankan Asa Indonesia
Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil mengamankan satu tiket ke semifinal usai melewati laga alot di putaran delapan besar Spain Masters 2020.
Editor: Bolasport.com
Tribunnews/JEPRIMA
Ekspresi pasangan ganda putri Greysia Polii dan Apriyani Rahayu usai berhasil mengalahkan wakil Denmark Maiken Fruergaard dan Sara Thygese pada Final indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2020). Greysia Polii dan Apriyani Keluar sebagai Juara Indonesia Masters 2020 usai mengalahkan pasangan Maiken Fruergaard dan Sara Thygesen tiga set dengan skor 18-21, 21-11, dan 23-21. Tribunnews/Jeprima
TRIBUNNEWS.COM - Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil mengamankan satu tiket ke semifinal usai melewati laga alot di putaran delapan besar Spain Masters 2020.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil mempertahankan asa pada Spain Masters 2020.
Sebagai satu-satunya wakil Indonesia tersisa pada Spain Masters 2020, ganda putri terbaik Tanah Air tersebut sukses mengamankan satu tempat di semifinal.
Kepastian itu didapat setelah Greysia/Apriyani berhasil memenangi laga pada babak perempat final, Jumat (21/2/2020) kemarin.
Bermain di lapangan 3 Vall d'Hebron, Barcelona, Spanyol, Greysia/Apriyani menang dalam pertarungan tiga gim nan alot kontra wakil Taiwan.
Greysia/Apriyani sempat kecolongan terlebih dahulu pada gim pertama.
Berita Rekomendasi