Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

PBSI Dukung Penundaan Olimpiade dan Usulkan Jadwal Baru Untuk Turnamen Indonesia Open

Makin mengerikannya wabah virus Corona yang melanda sebagain besar Negara di dunia membuat Olimpiade 2020 terpaksa ditunda.

Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in PBSI Dukung Penundaan Olimpiade dan Usulkan Jadwal Baru Untuk Turnamen Indonesia Open
AFP/OLI SCARFF
Pasangan pebulutangkis Indonesia Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti merayakan kemenangannya setelah menundukan pasangan Thailand Dechapol Puavaranukroh dan Sapsiree Taerattanachai, dalam laga All England Open Badminton Championships Final Ganda Campuran di Birmingham, Inggris, Senin (15/3/2020). AFP/OLI SCARFF 

"Secara prinsip, PBSI akan mengirim pemain yang berpeluang besar mendapat medali," jelasnya.

"Kami tidak tahu keputusan BWF seperti apa nantinya, apakah akan ada hitungan baru lagi. Kami akan sesuaikan, sekarang kami belum bisa berkata bisa ada perubahan atau tidak," imbuhnya.

Selain berdampak dengan Olimpiade, masalah virus Corona ini juga membuat PBSI meelakukan penjadwalan ulang terhadap beberapa tunamen bulutangkis di Indonesia.

Salah satunya adalah Indonesia Open Super 1000 yang harusnya dilangsungkan pada 16-21 Juni 2020 menjadi 29 September-4 Oktober 2020 mendatang.

Sebelumnya pada tanggal tersebut sudah ada jadwal Indonesia Masters Super 100.

"Sudah kami ajukan ke BWF, turnamen Blibli Indonesia Open Super 1000 akan memakai jadwal Indonesia Masters Super 100."

"Kami masih menunggu jawaban dari BWF, termasuk jika disetujui, bagaimana kelanjutan penyelenggaraan Indonesia Masters Super 100, akan ditunda atau dibatalkan," terang Budiharto.

Berita Rekomendasi

Kejuaraan bulutangkis terakhir yang diselenggarakan sendiri adalah All England 2020 dengan Indonesia mampu membawa pulang satu gelar di sektor ganda campuran melalui Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti

Sementara mengenai kondisi Kepala Pelatih Tunggal Putra, Hendry Saputra yang berstatus PDP (Pasien Dalam Pengawasan) virus Corona atau COVID-19, Budiharto mengatakan Hendry dalam rapid test yang dilakukannya terindikasi negatif.

Namun PP PBSI masih menunggu hasil swab Test Hendry.

Baca: 2 Rekor yang Bisa Diraih The Daddies dalam Turnamen Bulutangkis All England 2020

Baca: Sebelum Flandy Limpele, 3 Pelatih Asing Ini Juga Mengundurkan Diri Timnas Bulu Tangkis India

Sikap Menpora mengenai Ditundanya Olimpiade 2020

Sementara itu menyikapi diundurnya Olimpiade Tokyo 2020, Menteri Pemuda dan olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengeluarkan 8 sikap yang diambil oleh Kemenpora dilansir dari laman resmi Kemenpora.go.id :

1. Kemenpora menghormati sepenuhnya Pernyataan Bersama IOC dan the Tokyo 2020 Organising Committee. Seperti diketahui, Presiden IOC Thomas Bach dan Perdana Menteri Jepang Abe Shinzo tadi pagi telah mengadakan video conference ttg kepastian Olimpiade Tokyo di tengah merebaknya wabah Covid 19.

Dalam pertemuan virtual antara kedua pimpinan tersebut yang penuh keakraban, keduanya menunjukkan sikap keprihatinan atas merebaknya virus tersebut dan banyaknya korban yang jatuh.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas