Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Tak Ingin Berduel dengan Mike Tyson, Anthony Joshua: Saya akan Diejek jika Memukulnya

Anthony Joshua enggan menjadi lawan Mike Tyson di atas ring dengan alasan Si Leher Beton lebih dicintai banyak orang.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Sri Juliati
zoom-in Tak Ingin Berduel dengan Mike Tyson, Anthony Joshua: Saya akan Diejek jika Memukulnya
Instagram Mike Tyson
Anthony Joshua enggan menjadi lawan Mike Tyson di atas ring dengan alasan Si Leher Beton lebih dicintai banyak orang 

TRIBUNNEWS.COM - Atlet tinju dunia Anthony Joshua memberikan alasannya untuk enggan berduel dengan sang idola, Mike Tyson.

Mike Tyson dalam beberapa bulan terakhir memang santer akan kembali turun gunung ke dunia tinju.

Meskipun demikian, kabarnya, petinju asal Amerika Serikat tersebut tak akan berlaga di ajang tinju profesional.

Ia kembali ke atas ring untuk menggalang laga amal.

Baca: Dukung Kembalinya Mike Tyson, Presiden UFC Dana White Siap Berkorban

Baca: Presiden UFC: Sesuatu yang Besar akan Datang Bersama Mike Tyson

Kembalinya Si Leher Beton ke atas ring membuat sejumlah petinju dan petarung dunia mulai melayangkan tantangan.

Namun hal tersebut tak berlaku bagi Anthony Joshua.

Atlet tinju kelahiran Inggris 30 tahun silam itu enggan untuk bertarung dengan idolanya tersebut.

Berita Rekomendasi

Menurutnya, jika dirinya berduel dengan Mike Tyson, sekalipun meraih kemenangan, bukan pujian yang akan ia dapatkan.

"Dengan segala hormat, saya tak akan bertarung dan menantang Mike Tyson," ungkap Joshua seperti yang dikutip dari laman Metro.

"Bahkan jika saya memukulnya, orag tidak akan memberikan saya pujian."

"Mike Tyson adalah legenda, saya pikir, ketika saya berhasil mengenainya ketika berduel, seluruh orang akan mengejek dan menyorakkiku."

Joshua tidak bisa memungkiri, pamor Si Leher Beton dalam dunia tinju tak begitu saja bisa luntur.

Baik petinju dari kalangansenior hingga junior sangat menrauh hormat kepadanya.

Joshua tak akan menyangsikan kembali bagaimana kualitas dan kapasitas Iron Mike dalam urusan tinju.

Sekalipun pria 53 tahun itu telah absen dari ajang tinju selama 15 tahun lamanya.

 Baca: Pernah Dikhianati, Mantan Bintang WWE Chris Jericho Tantang Mike Tyson

Baca: Bermanfaat untuk Jaga Diri, Ini Rahasia Mike Tyson Buat KO Lawannya

"Dia adalah legenda, orang-orang sangat menyukainya, ia merupakan sejarah terbesar di era modern saat ini," pujinya menambahkan.

Joshua mengaku memiliki dua orang petinju yang menjadi idolanya.

"Hanya ada dua orang yang terkenal dalam dunia tinju, Muhammad Ali dan Mike Tyson, keduanya sangat hebat," timpalnya melanjutkan.

"Mike Tyson merupakan perwujudan kebanggaan semua orang penikmat dunia tinju."

"Ia adalah mesin penghancur ketika bertarung dnegan lawan-lawannya, ketika ia berhasil mengalahkan lawannya, semua orang akan bersorak, itu normal," ujar petinju asal Inggris.

Mike Tyson telah menerima sejumlah tantangan untuk laga amal yang akan segera digelar.

Di antaranya ialah Evander, Tito Ortiz dan Tyson Fury.

Meskipun demikian, tak sedikit berbagai kalangan memberikan dorongan dan dukungan untuk Mike Tyson agar kembali ke atas ring profesional.

(Tribunnews.com/Giri) 

 
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas