Lama Tak Berkompetisi, Tai Tzu Ying Justru Dijadwalkan Bertanding Lawan Pemain Putra
Jadwal pertandingan yang akan dilakoni oleh Tai Tzu Yingrencananya akan dihelat dalam bentuk turnamen mini pada bulan Agustus mendatang.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pebulu tangkis tunggal putri Taiwan Tai Tzu Ying menunjukkan medali usai mengalahkan pebulu tangkis tunggal putri China Chen Yufei pada pertandingan final kejuaraan Blibli Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (8/7/2018). Tai Tzu Ying berhasil menjadi juara usai mengalahkan Chen Yufei dengan skor 21-23, 21-15 dan 21-9. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Tai Tzu Ying berhasil meraih gelar tersebut setelah mengandaskan perlawanan Chen Yufei (China) di partai puncak.
Tercatat, ia telah berhasil menjadi yang terbaik dalam perhelatan All England sebanyak tiga kali.
Tai Tzu Ying mampu mencatatkan namanya sebagai pemenang All England pada tahun 2017, 2018, dan 2020.
Kini, ia kembali berhasil duduk di peringkat teratas dunia sebelum akhirnya BWF memutuskan penangguhan kompetisi.
(Tribunnews/Dwi Setiawan)
Berita Rekomendasi