ONE: INSIDE THE MATRIX II: Eko Roni Saputra Kembali Menang, Kiamrian Abbasov Menang KO
Juara Dunia ONE Welterweight Kiamrian "Brazen" Abbasov dari Kyrgyzstan meraih kemenangan teknikal KO
Editor: Toni Bramantoro
Petarung Korea Selatan dari Evolve MMA mencoba menggunakan keunggulan jangkauannya untuk mencegah serangan Wakamatsu, tetapi petarung Jepang itu berniat untuk mengakhiri malam lebih awal. Menjelang akhir ronde, Wakamatsu menempatkan pukulan tangan kanan yang tepat waktu saat lawannya masuk, menyudahi perlawanan dari Kim sebelum ia menyentuh matras.
Memulai jalannya ajang ONE: INSIDE THE MATRIX II, peringkat kedua kelas atomweight Meng Bo dari China, yang meraih kemenangan KO pada ronde pertama yang eksplosif atas peraih medali Kejuaraan Dunia Wushu 2 kali Priscilla Hertati Lumban Gaol dari Indonesia.
Saat bel pembukaan dibunyikan, Meng segera menguntit Priscilla ke dinding Circle, berusaha mendorong kecepatan dan menyiapkan penyelesaian.
Setelah dengan hati-hati mengukur jarak, Meng melemparkan kombinasi jab-straight klasik, melancarkan pukulan tangan kanannya yang kuat di tengah yang secara efektif mengakhiri pertarungan setelah melewati satu menit.
Selanjutnya, ONE Championship kembali dengan ONE: INSIDE THE MATRIX III, acara yang direkam sebelumnya untuk siaran global pada hari Jumat, 13 November. Dalam pertandingan utama, mantan Juara Dunia ONE Bantamweight dan penantang kelas bantamweight peringkat 1 saat ini Kevin “The Silencer” Belingon dari Filipina melawan penantang peringkat 5 John “Hands of Stone” Lineker dari Brasil.
Hasil resmi ONE: INSIDE THE MATRIX II
ONE Welterweight World Championship: Kiamrian Abbasov mengalahkan James Nakashima dengan TKO (Strikes) pada menit 3:27 ronde 4
Mixed Martial Arts - Lightweight: Timofey Nastyukhin mengalahkan Pieter Buist dengan keputusan bulat setelah 3 ronde
Mixed Martial Arts - Flyweight: Yuya Wakamatsu mengalahkan Kim Kyu Sung dengan KO (Pukulan) pada menit 1:46 ronde 1
Mixed Martial Arts - Flyweight: Eko Roni Saputra mengalahkan Ramon Gonzales dengan Submission (Rear-Naked Choke) pada menit 4:07 ronde 1
Mixed Martial Arts - Atomweight: Meng Bo mengalahkan Priscilla Hertati Lumban Gaol dengan KO (Pukulan) pada menit 1:26 ronde 1.