Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Gagal ke Final Thailand Open 2021, Anthony Sinisuka Ginting Ungkap Penyebab Kekalahannya

Meski gagal melaju ke babak final, Anthony mengaku puas dengan permainannya lantaran sudah lama tak merasakan pertandingan.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Gagal ke Final Thailand Open 2021, Anthony Sinisuka Ginting Ungkap Penyebab Kekalahannya
Tribunnews/JEPRIMA
Tunggal Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berhasi keluar sebagai juara Indonesia Masters 2020 setelah memenangkan pertandingan melawan wakil Denmar Viktor Antonsen, di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2020). Anthony Sinisuka Ginting menang melawan Viktor Antonsen melalui rubber game dengan skor 17-21, 21-15, 21-9. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting gagal melaju ke babak final Yonex Thailand Open usai dikalahkan wakil Denmark, Viktor Axelsen melalui babak rubber game, 21-19, 13-21 dan 21-13.

Seusai laga, Anthony mengakui dirinya kehilangan fokus khususnya saat di interval kedua game ketiga.

Kesalahan demi kesalahan yang dilakukan Anthony pun menguntungkan Viktor Axelsen mendulang poin.

Baca juga: Bertarung Satu Jam Lebih, Anthony Sinisuka Ginting Takluk dari Viktor Axelsen di Semifinal

Tunggal Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berhasi keluar sebagai juara Indonesia Masters 2020 setelah memenangkan pertandingan melawan wakil Denmar Viktor Antonsen, di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2020). Anthony Sinisuka Ginting menang melawan Viktor Antonsen melalui rubber game dengan skor 17-21, 21-15, 21-9. Tribunnews/Jeprima
Tunggal Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berhasi keluar sebagai juara Indonesia Masters 2020 setelah memenangkan pertandingan melawan wakil Denmar Viktor Antonsen, di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2020). Anthony Sinisuka Ginting menang melawan Viktor Antonsen melalui rubber game dengan skor 17-21, 21-15, 21-9. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Meski gagal melaju ke babak final, Anthony mengaku puas dengan permainannya lantaran sudah lama tak merasakan pertandingan.

“Saya pikir saya kehilangan fokus setelah memimpin 11-7 di game ketiga. Sampai saat itu saya masih bermain bagus dan menyerang,” kata Anthony seusai laga, Sabtu (16/1/2021).

Baca juga: Jadwal Final Thailand Open 2021, Indonesia Vs Thailand di Sektor Ganda Campuran

“Tapi setelah itu saya membuat beberapa kesalahan dan Axelsen mulai bermain bagus, kemudian saya mengikuti permainannya,”

“Secara keseluruhan, saya sangat senang dengan cara saya bermain di turnamen ini karena ini adalah yang pertama dalam beberapa bulan,” jelasnya.

Tunggal Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berhasi keluar sebagai juara Indonesia Masters 2020 setelah memenangkan pertandingan melawan wakil Denmar Viktor Antonsen, di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2020). Anthony Sinisuka Ginting menang melawan Viktor Antonsen melalui rubber game dengan skor 17-21, 21-15, 21-9. Tribunnews/Jeprima
Tunggal Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berhasi keluar sebagai juara Indonesia Masters 2020 setelah memenangkan pertandingan melawan wakil Denmar Viktor Antonsen, di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2020). Anthony Sinisuka Ginting menang melawan Viktor Antonsen melalui rubber game dengan skor 17-21, 21-15, 21-9. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)
Berita Rekomendasi

Sementara itu, Axelsen menilai laga yang berjalan selama satu jam tiga menit tadi merupakan laga yang sengit.

Akan tetapi dirinya bisa memanfaatkan kesalahan dari Anthony khususnya di game ketiga.

“Saya pikir tadi permainan yang sangat bagus tapi akhirnya saya bisa bangkit dan Ginting membuat beberapa kesalahan,” kata Axelsen.

“Saya sangat senang bisa menang melawan lawan yang begitu bagus dan dia adalah seseorang yang sangat saya hormati,” pungkasnya.

Di laga final Yonex Thailand Open, Viktor Axelsen akan menghadapi wakil Hong Kong, NG Ka Long Angus yang sukses mengalahkan Chou Tien Chen pada babak semifinal.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas