Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Swiss Open 2021: Leo/Daniel Terlalu Tangguh, Wakil Prancis Digebuk dalam 29 Menit

Pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sukses mengandaskan wakil Prancis dengan dua set langsung dalam 29 menit di ajang Swiss Open 2021.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Swiss Open 2021: Leo/Daniel Terlalu Tangguh, Wakil Prancis Digebuk dalam 29 Menit
Raphael Sachetat
Pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sukses mengandaskan wakil Prancis dengan dua set langsung dalam 29 menit di ajang Swiss Open 2021 - Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin, pada babak perempat final Thailand Open I 2021, Jumat (15/1/2021) 

TRIBUNNEWS.COM - Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin memperoleh hasil positif di babak 32 besar ajang Swiss Open 2021.

Leo/Daniel sukses mempecundangi pasangan Prancis Eloi Adam/Julien Maio dengan dua set langsung yang hanya berjalan selama 29 menit pada gelaran Swiss Open 2021.

Leo/Daniel menang dengan skor akhir 21-12-21-10 pada Rabu (3/3/2021) waktu setempat.

Baca juga: Hasil Swiss Open 2021: Kado Indah Shesar Hiren kala Jungkalkan Wakil Malaysia Soong Joo Ven

Baca juga: Hasil Swiss Open 2021: Langkah Hafiz/Gloria Dihentikan Pasangan India dalam 38 Menit

Ganda putra yang dijuluki The Babbies ini otomatis mengamankan tiket ke babak 16 besar Swiss Open 2021.

Namun, perjalanan The Babbies di babak kedua tak akan semulus babak awal.

Pasalnya mereka akan berjumpa ganda putra tangguh dari Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.

Lane/Vendy yang menempati unggulan kedelapan turnamen tentu lebih diunggulkan dari Leo/Daniel yang notabene menjadi kuda hitam turnamen.

Berita Rekomendasi

Namun, The Babbies tak perlu patah arang atau berkecil hati menatap laga penting tersebut.

Baca juga: PROFIL Herry IP, Pelatih Spesialis Ganda Putra yang Bikin Indonesia Disegani di Dunia Bulu Tangkis

Mengingat catatan prestasi mereka di tiga seri Thailand Open 2021 lalu, dimana nama-nama besar tak membuat mereka ciut.

Malah, Leo/Daniel dapat mengambil hikmah dan menambah pengalaman bermain saat pentas dengan nama besar ganda putra dunia.

Keuntungan tersebut bakal berguna untuk mereka mengingat usia keduanya yang masih 19 tahun.

Jalannya laga

Leo/Daniel mengawali set pertama dengan meyakinkan.

Sejak merebut poin pertama, mereka terus unggul perolehan poin atas Eloi/Julien

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas