Leani Ratri Oktila Siap Tampil Maksimal di Ajang Para Bulutangkis Paralimpiade Tokyo 2020
Ambisi atlet para-Badminton Indonesia, Leani Ratri Oktila Siap Tampil Maksimal di Ajang Para Bulutangkis Paralimpiade Tokyo 2020
Penulis: Laura Hilmi
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Atlet para-badminton Indonesia Leani Ratri Oktila siap bertanding pada laga perdana di Olimpiade Tokyo 2020 besok Rabu (1/9/2021).
Leani Ratri akan tampil di tiga nomor sekaligus, tunggal putri SL4, ganda putri, SL3-SU5 dan ganda campuran.
Pemain dalam kelas SL4 memiliki ketidaksempurnaan pada satu atau kedua kaki, minimal memiliki kecacatan kesimbangan dalam berjalan/berlari.
Sedangkan untuk kategori SL3 diikuti pemain yang memiliki ketidaksempurnaan pada satu atau kedua kaki dan memiliki kemampuan keseimbangan/berlari yang lemah.
Adapun pemain dalam kategori SU5 memiliki ketidaksempurnaan pada bagian tangan.
Pada pertandingan ganda putri Leani Ratri akan berduet dengan Khalimatus Sadiyah.
Sementara di nomor ganda campuran, akan berpasangan dengan Hary Susanto.
Baca juga: Hanik Puji Astuti Petik Pengalaman Berharga di Paralimpiade Tokyo 2020, Teguran Juri Jadi Kendala
Baca juga: Perusahaan Jepang yang Memproduksi Peralatan Atlet Paralimpiade Tokyo Mengincar Pasar Indonesia
Program pelatihan yang diberikan pelatih dirasa tidak terlalu berat.
Hanya diberi latihan ringan dan pertandingan.
"Latihan hari ini hanya stroke ringan, kami juga diberi program untuk menjalani pertandingan antar sesama pemain," ucap Leani Ratri Oktila yang dikutip dari laman Kemenpora Selasa (31/8/2021).
Atlet yang biasa disapa Ratri itu, sudah berada di Jepang selama dua minggu.
Ia mengaku terbiasa dengan kondisi cuaca di Tokyo.
Menurutnya, cuaca di Tokyo tidak jauh dengan Indonesia.
"Untuk cuaca dan udara di sini tidak berbeda jauh dengan Indonesia jadi tidak ada masalah,