Richard Mainaky Pensiun, Ungkap Alasan hingga Kunci Sukses jadi Pelatih Ganda Campuran
Richard Mainaky putuskan pensiun, berikut alasan hingga kunci suksesnya menjadi pelatih ganda campuran.
Penulis: Laura Hilmi
Editor: Dwi Setiawan
Sementara itu, atas kabar pensiunnya, keluarga memberi dukungan.
"Mereka mendukung apapun yang saya pilih. Adik-adik saya berterima kasih karena saya sudah menjadi awal jalan klan Mainaky ke Jakarta untuk bermain bulutangkis. Saya juga yang pertama berkarier menjadi pelatih. Saya berharap adik-adik saya bisa terus sukses."
Richard berpesan untuk atlet ganda campuran agar tetap bekerjasama meneruskan apa yang sudah dibangun.
Selain itu, Richard tidak ingin sektor ganda campuran terpuruk lagi.
"Kemarin saya sudah kumpul dengan anak-anak dan juga tim pelatih. Saya minta semua meneruskan apa yang sudah saya bangun. Jadi jangan sampai saya sudah tidak di sini, nanti tidak ada kerjasama yang bagus antar pelatih dan pemain."
"Saya tidak mau ganda campuran terpuruk lagi.Pelatih dan pemain harus siap. Latihan tambahan apapun harus siap," ujar Richard.
(Tribunnews.com/Laura Hilmi)
Berita lainnya terkait bulutangkis.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.