Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Piala Sudirman 2021: Menang Sengit, Greysia/Apriyani Perpanjang Nafas Perjuangan Indonesia

Greysia Polii/Apriyani Rahayu sementara berhasil memperpanjang nafas perjuangan kontingen Merah Putih di Piala Sudirman 2021.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Piala Sudirman 2021: Menang Sengit, Greysia/Apriyani Perpanjang Nafas Perjuangan Indonesia
badmintonindonesia.org
Greysia Polii/Apriyani Rahayu 

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu sementara berhasil memperpanjang nafas perjuangan kontingen Merah Putih di Piala Sudirman 2021.

Peraih medali emas Olimpiade Tokyo itu berhasil meriah kemenangan dalam laga krusial sesi keempat babak perempat final Piala Sudirman edisi kali ini.

Pasangan Greysia/Apriyani secara brilian mampu mengalahkan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dengan skor 20-22, 21-17, dan 18-21 di Finlandia, Jumat (1/10/2021) malam WIB.

Pasangan Greysia/Apriyani bertarung cukup sengit menghadapi lawannya kali ini dimana saling kejar poin terjadi sepanjang pertandingan.

Ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu saat melawan ganda Korea pada pertandingan semifinal Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan, Sabtu (18/1/2020). Greysia/Apriyani berhasil mengalahkan pasangan Korea dua set langsung dengan skor 21-19 21-15 dan melaju ke final. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu saat melawan ganda Korea pada pertandingan semifinal Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan, Sabtu (18/1/2020). Greysia/Apriyani berhasil mengalahkan pasangan Korea dua set langsung dengan skor 21-19 21-15 dan melaju ke final. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Keberuntungan lebih memihak pasangan Greysia/Apriyani lantaran berhasil unggul dengan skor 11-9 pada interval set pertama.

Pada interval kedua set pertama ternyata perlawan sengit diperlihatkan oleh wakil Malaysia.

Pasangan Greysia/Apriyani harus bertubi-tubi dipaksa jatuh bangun dan berada dalam kondisi tekanan tak mudah.

BERITA REKOMENDASI

Bahkan, skor deuce sempat mewarnai jalannya laga sebelum Greysia/Apriyani berhak menjadi pemenang set pertama.

Peraih emas Olimpiade Tokyo itu akhirnya berhasil memenangkan set pertama dengan skor 20-22.

Kemenangan pada set pertama tampaknya membuat pasangan Indonesia tampil semakin percaya diri pada set berikutnya.

Meskipun masih berlangsung sengit, setidaknya kepercayaan diri yang telah dibangun Greysia/Apriyani membuahkan hasil positif.

Kemenangan dengan skor 10-11 berhasil menutup interval pertama pada set kedua yang didapatkan Greysia/Apriyani.


Pasangan Greysia/Apriyani malah harus dipaksa mengakui keunggulan lawan pada set kedua dengan skor 21-17.

Set ketiga akhirnya berhasil dimenangkan pasangan Greysia/Apriyani.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu
Greysia Polii/Apriyani Rahayu (badmintonindonesia.org)
Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas