Hasil Denmark Open 2021: Jonatan Christie Mundur di Set Kedua, Kento Momota Tantang Tommy Sugiarto
Jonatan Christie tersingkir dari turnamen Denmark Open 2021 setelah menelan kekalahan dari Kento Momota, Sabtu (23/10/2021).
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
Badmintonindonesia.org
Jonatan Christie mengaku kurang percaya diri saat gagal sumbang poin bagi Indonesia di final Badminton Asia Team Championship 2020, Minggu (16/2/2020). Jonatan Christie tersingkir dari turnamen Denmark Open 2021 setelah menelan kekalahan dari Kento Momota, Sabtu (23/10/2021).
Pebulu tangkis ranking satu dunia itu meninggalkan Jojo di perolehan angka 0-5.
Setelah itu, tiga angka beruntun masih didapat Kento tanpa bisa diputus oleh Jojo.
Hingga interval set kedua, pemain andalan Indonesia itu belum berhasil mencetak satu pun angka.
Alhasil ia tertinggal 0-11 dari Kento.
Pada kedudukan 0-15, Jojo meminta tim medis untuk masuk ke lapangan.
Ia mengeluhkan rasa yang tidak nyaman di area pinggangnya.
Pertandingan pada akhirnya diakhiri di angka 0-15 karena Jojo mengalami cedera pinggang.
Berita Rekomendasi
(Tribunnews.com/Guruh)