Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Hylo Open 2021, Praveen/Melati Tembus Semifinal Seusai Peras Keringat 3 Gim Lawan Wakil Jerman

Bertanding di Saarlandhalle Saarbrücken, Jerman, Jumat (5/11/2021), Praveen/Melati menang setelah melakoni laga ketat tiga gim.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Hasil Hylo Open 2021, Praveen/Melati Tembus Semifinal Seusai Peras Keringat 3 Gim Lawan Wakil Jerman
Dok: PBSI
Praveen/Melati saat tampil pada babak pertama Korea Open 2019. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Hylo Open 2021, ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, sukses melaju ke babak semifinal.

Kepastian itu menyusul kemenangan Praveen/Melati atas pasangan tuan rumah di babak perempat final .

Pasangan ranking lima dunia tersebut sukses mengalahkan wakil tuan rumah Mark Lamsfuss/Isabel Lohau.

Bertanding di Saarlandhalle Saarbrücken, Jerman, Jumat (5/11/2021), Praveen/Melati menang setelah melakoni laga ketat tiga gim.

Mereka mengalahkan Lamsfuss/Lohau dengan skor 21-14, 18-21, dan 21-12.

Baca juga: Trofi Piala Thomas Tiba di Tanah Air, Eddy: Ini Jerih Payah Semua Pemain Hingga Berdarah-darah

Jadwal German Open 2019 Rabu 27 Februari, Praveen/Melati jadi laga pembuka lawan Belanda, laga mulai pukul 15.00 WIB.
Jadwal German Open 2019 Rabu 27 Februari, Praveen/Melati jadi laga pembuka lawan Belanda, laga mulai pukul 15.00 WIB. (BWF Badminton)

Jalannya pertandingan

Praveen/Melati terlibat persaingan sengit sejak awal gim pertama.

Berita Rekomendasi

Lamsfuss/Lohau mampu memberikan perlawanan kepada pasangan ranking satu Indonesia tersebut.

Skor sempat imbang 4-4, 5-5 hingga 8-8.

Namun, Praveen/Melati berhasil menyudahi interval gim pertama lewat keunggulan tipis 11-9.

Selepas jeda interval, ganda campuran Tanah Air ini langsung ngegas.

Praveen/Melati memimpin lima angka atas wakil Jerman dalam kedudukan 15-10.

Praveen/Melati semakin tak terkejar hingga memimpin jauh 18-12 atas Lamsfuss/Lohau.

Pasangan ranking lima dunia tersebut akhirnya menutup gim pertama dengan skor 21-14.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas