Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Tersingkir dari BAC 2022, Bagas/Fikri Beberkan Kesalahan hingga Akui Banyak Eror

Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri tersingkir dari BAC 2022 setelah tak mampu mengatasi pasangan Jepang, Akira Koga/Taichi Saito.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Tersingkir dari BAC 2022, Bagas/Fikri Beberkan Kesalahan hingga Akui Banyak Eror
Website pbsi.id
Pasangan ganda putra Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri gugur di babak pertama Badminton Asia Championship (BAC) 2022 setelah menghadapi wakil Jepang. 

Jika menelisik jalannya pertandingan, Bagas/Fikri memiliki kesempatan untuk menang.

Itu bisa terlihat bahwa mereka bisa menang di set pertama.

Meski pasangan Jepang berhasil memenangi set kedua, Bagas/Fikri memiliki potensi untuk menuntaskan di set ketiga.

Sempat tertinggal jauh di set ketiga, Bagas/Fikri berhasil merangkak naik dan menyamakan kedudukan.

Berawal tertinggal 5-11, mereka bisa menyamakan kedudukan menjadi 17-17.

Namun sayang setelah itu Bakri justru kerap melakukan eror hinggga staminanya terkuras.

"Sayang memang, setelah poin 17-17, kami malah sering error," tutur Fikri.

Berita Rekomendasi

"Dan mereka langsung naik lagi semangatnya. Sementara kami sudah terkuras staminanya," tukasnya.

Akan tetapi, nampakna wajar bisa stamina Bagas/Fikri terkuras habis di set ketiga.

Pasalnya pasangan muda yang menjuarai All England 2022 itu tidak memiliki banyak waktu untuk persiapan.

Staminanya telah terkuras sejak melakoni empat turnamen terakhir.

Mulai dari All England, Swiss Open, Korea open, dan Korea Masters.

Setelah melakoni empat turnamen itu, mereka hanya mendapat kesempatan untuk persiapan selama satu hari.

Selanjutnya setelah dari BAC 2022, mereka akan mengalihkan fokus guna menatap perhelatan gelaran Piala Thomas dan Uber Cup 2022.

(Tribunnews.com/Niken Thalia)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas