Format Unik Turnamen Golfin Series Sedot Minat Para Pegolf Bertalenta
dengan format matchplay di Grand Final dan gratis, nantinya akan muncul champion of the Champion
Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Format yang pertama bersifat undangan (invitation) yaitu Golfin Grand Final matchplay untuk mencari the last man standing atau champion of the champions dari beberapa series awal. Format yang kedua bersifat open for public yaitu golfin grand final 2-man scrambel atau bestball.
Berbeda dari yang lainnya, 2-man scramble adalah turnamen yang berformatteam yang terdiri dari 2 golfer.
Setelah sukses dengan series pertamanya yang diselenggarakan di Permata Sentul, Bogor, series kedua di Bukit Darmo Golf, Surabaya dan series ketiga di Merapi Golf, Jogjakarta, kini golfin dan tim tengah mempersiapkan turnamen golfin series 4 yang rencananya akan di selenggarakan hari Minggu 15 Mei 2022 di Bandung Giri Gahana Golf & Resort, Bandung, dimana dalam list peserta terdapat beberapa peserta yang berasal dari Aceh, Medan, Balikpapan, Samarinda selain peserta yang berasal dari Jabodetabek.
Satu lagi keuntungan yang bisa dirasakan para pegolf peserta turnamen golfin yang juga pengguna BRImo, yaitu Program Transaksi Seru pake BRImo.
Program ini sebagai apresiasi kepada para pengguna BRImo dimana dari program ini diambil 3 peserta yang berhasil melakukan transaksi terbanyak menggunakan BRImo dari turnamen Golfin series 1,2,3,4. Hadiah yang disediakan untuk juara ketiga berupa saldo BRImo Rp.5 juta, hadiah kedua berupa jam tangan Garmin S62 Golf GPS dan hadiah pertama berupa saldo BRImo sebesar Rp 7 juta.
Keberhasilan kolaborasi ini, tidak mengherankan menjadi daya tarik tersendiri bagi para pegolf tanah air untuk selalu mengikuti setiap turnamen Golfin series digelar, yang pada akhirnya, mendorong cukup banyak peserta membuka rekening dan mengunduh aplikasi BRImo, kemudian menanti dimanapun turnamen Golfin series digelar, sebuah loyalitas nasabah/konsumen yang berhasil dibangun.