Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Apriyani Rahayu/Siti Farida Silva Ramadanti Juga Punya Target Emas Di Olimpiade Paris 2024

Apriyani Rahayu mengakui bahwa Greysia Polii seperti kakak perempuan, mentor dan motivatornya dan ia belajar banyak darinya

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Apriyani Rahayu/Siti Farida Silva Ramadanti Juga Punya Target Emas Di Olimpiade Paris 2024
Dok. PBSI
Apriyani Rahayu/Siti Farida 

Setelah sebelumnya Apriyani/Fadia batal tampil di beberapa ajang bergengsi.

Hal tersebut dikarenakan Apriyani masih menderita cedera sehingga belum bisa bermain.

Kedua pebulu tangkis Indonesia itu pun langsung bisa menunjukan kekompakan saat bertarung di SEA Games 2021.

Di partai final Apriyani/Fadia bertemu perwakilan asal Thailand, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard.

Apriyani berhasil menumbangkan perwakilan Thailand tersebut dengan poin reli 21-17, 21-14.

Meskipun berhasil menyabet medali emas SEA Games 2021, Apriyani mengaku masih menyimpan kesedihan.

Kesedihan yang dirasakan oleh Apriyani disebabkan tidak adanya sosok Greysia Polii di sampingnya.

Berita Rekomendasi

Sebab Apriyani sudah menganggap Greysia sebagai kakak perempuannya sendiri.

Namun ia menegaskan bahwa bersama dengan Fadia, dirinya memiliki tekad baru untuk ke depannya.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas