Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Update Hasil Indonesia Masters 2022 Hari Ini: Bagas/Fikri Kalah Perang Saudara, Apri/Siti Melesat

Berikut ini hasil perjuangan beberapa wakil tim bulu tangkis Merah Putih yang berlaga di panggung Indonesia Masters 2022 yang dimulai hari ini.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Update Hasil Indonesia Masters 2022 Hari Ini: Bagas/Fikri Kalah Perang Saudara, Apri/Siti Melesat
Website pbsi.id
Pasangan ganda putra Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri gugur di babak pertama Badminton Asia Championship (BAC) 2022 setelah menghadapi wakil Jepang. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini hasil perjuangan beberapa wakil tim bulu tangkis Merah Putih yang berlaga di panggung Indonesia Masters 2022 yang dimulai hari ini, Selasa (7/6/2022).

Terbaru, perang saudara ganda putra yang mempertemukan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dengan Sabar Karyaman/Mohamad Reza akhirnya sudah diketahui pemenangannya.

Pasangan Sabar/Reza secara brilian mampu mengalahkan rekan senegaranya tersebut lewat permainan rubber game.

Sempat tertinggal pada set pertama dengan skor 19-21, pasangan Sabar/Reza mampu membalikkan keadaan pada set kedua serta ketiga.

Baca juga: Debut di Indonesia Masters, Isteri Andi Fadel Muhammad ungkap Perasaan sang Suami

Baca juga: Hasil Indonesia Masters 2022, The Daddies Menang Mudah dari Wakil Denmark

Pasangan ganda putra Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri gugur di babak pertama Badminton Asia Championship (BAC) 2022 setelah menghadapi wakil Jepang.
Pasangan ganda putra Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri gugur di babak pertama Badminton Asia Championship (BAC) 2022 setelah menghadapi wakil Jepang. (Website pbsi.id)

Keduanya mampu meraih kemenangan brilian dengan skor 21-12 dan 21-16 atas Fikri/Bagas.

Kemenangan itu mengantarkan pasangan Sabar/Reza melaju ke babak 16 besar Indonesia Masters 2022.

Sementara itu, langkah Fikri/Bagas harus terhenti pada babak pertama setelah kalang perang saudara menghadapi rekan senegaranya sendiri.

Baca juga: Hasil Indonesia Masters 2022, Satu Lagi Ganda Putri Indonesia Sukses Tembus Babak Utama

BERITA TERKAIT

Wakil ganda putra Indonesia lain yang juga harus terhenti adalah pasangan muda Galuh Dwi Putra/Ricky Karandasuwardi.

Keduanya gagal lolos dari babak kualifikasi setelah tumbang di tangan wakil China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong.

Lewat permainan straight game, pasangan Galuh/Ricky kalah dengan skor 21-9 dan 21-13.

Kekalahan pada fase yang sama juga dialami Berry Angriawan/Rian Agung saat harus mengakui keunggulan Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong dengan skor 21-10 dan 21-11 di fase kualifikasi.

Hendra Setiwan/Mohammad Ahsan saat konferensi pers setelah memenangkan pertandingan melawan ganda putra Denmark pada 32 besar Daihatsu Indonesia Masters 2022, Selasa (7/6/2022)
Hendra Setiwan/Mohammad Ahsan saat konferensi pers setelah memenangkan pertandingan melawan ganda putra Denmark pada 32 besar Daihatsu Indonesia Masters 2022, Selasa (7/6/2022) (Tribunnews.com/Alfarizy AF)

Beruntung, pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang menjadi tumpuan sejauh ini sudah berhasil memastikan tiket berlaga di babak kedua.

Di sektor lainnya, pasangan duet maut baru Indonesia yang berada di sektor ganda putri masih belum terbendung.

Ialah pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva yang mampu melewati hadangan lawannya dengan mudah pada babak pertama.

Peraih medali emas SEA Games 2022 itu sukses menghentikan perjuangan wakil Belanda, Debora Jille/Cheryl Seinen dengan skor 12-21 dan 9-21.

Kemenangan menyakinkan tersebut menjaga asa Apriyani/Siti untuk bisa terus melaju sejauh mungkin di arena Indonesia Masters 2022.

Link Update Hasil Indonesia Open 2022:

Link >>>>>

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas