Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

UPDATE Ranking BWF 2022 Pasca Malaysia Open: Minions Terancam, Fajar/Rian & Apriyani/Fadia Meroket

Simak update prediksi ranking BWF 2022 seusai Malaysia Open 2022 dimana posisi Minions terancam, Axelsen makin kokoh, dan Fajar/Rian meroket.

Penulis: Dwi Setiawan
zoom-in UPDATE Ranking BWF 2022 Pasca Malaysia Open: Minions Terancam, Fajar/Rian & Apriyani/Fadia Meroket
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo usai dikalahkan Liang Wei Keng dan Wang Chang pada babak Semifinal Indonesia Masters di Istora Senayan, Sabtu (11/6/2022). Posisi Minions sebagai ganda putra terbaik dunia terancam oleh Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak update prediksi ranking BWF 2022 seusai penyelenggaraan Malaysia Open 2022 yang telah selesai digelar pada hari Minggu, 3 Juli 2022.

Posisi Marcus Gideon/Kevin Sanjaya sebagai ganda putra terbaik dunia terancam akan keberadaan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang).

Sementara itu, kenaikan peringkat kembali dirasakan pasangan Fajar Alfian/Rian Ardianto dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia setelah sukses melaju ke final Indonesia Open 2022.

Posisi Minions Terancam, Fajar/Rian Kembali Tembus 5 Besar

Absennya Minions dalam beberapa turnamen BWF World Tour 2022 akibat cederanya Marcus Gideon membuat posisi mereka terancam.

Saat ini, Minions memang masih berada pada posisi teratas ranking BWF utamanya sektor ganda putra.

Hanya saja absennya Minions dalam gelaran Malaysia Open, Malaysia Masters, Singapura Open, hingga Kejuaraan Dunia BWF membuat posisi mereka terancam.

BERITA REKOMENDASI

Disisi lain, performa luar biasa yang diperlihatkan pasangan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi mampu mengguncang sektor ganda putra dunia.

Terbaru, kemenangan pasangan Hoki/Kobayashi saat menjuarai Malaysia Masters 2022 membuat mereka terus memperlebar jarak dengan Minions.

Kini, pasangan asal Jepang tersebut hanya butuh beberapa poin lagi untuk menggeser posisi Minions yang telah bertahan selama lima tahun di posisi teratas sektor ganda putra.

Sementara itu, kabar baik menghampiri pasangan Fajar Alfian/Rian Ardianto yang tampil cukup apik sepanjang tahun ini.

Berbagai capaian pasangan Fajar/Rian saat mencicipi semifinal maupun final dalam beberapa turnamen terakhir membuat keduanya kembali tembus ke posisi lima besar dunia.

Kembalinya pasangan Fajar/Rian tembus lima besar membuat Indonesia kembali mendominasi sektor ganda putra, lantaran menempatkan tiga wakilnya di ranking tersebut.

Meroketnya peringkat Fajar/Rian memang menjadi hal positif yang patut disyukuri di tengah absennya beberapa pilar andalan Indonesia lantaran permasalahan cedera.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas