Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Sorotan Hasil Drawing Kejuaraan Dunia BWF 2022: Ambisi Marcus/Kevin & Hadangan Rekan Senegaranya

Ambisi Minions untuk bisa memenangkan gelar perdana juara dunia terancam oleh rekan senegaranya sendiri di Kejuaraan Dunia BWF 2022 mendatang.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Sorotan Hasil Drawing Kejuaraan Dunia BWF 2022: Ambisi Marcus/Kevin & Hadangan Rekan Senegaranya
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Marcus Gideon (kiri) dan Kevin Sanjaya usai menang di babak 32 besar Indonesia Masters di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (7/6/2022). Sorotan menarik hasil drawing Kejuaraan Dunia BWF 2022, antara ambisi Minions dan hadangan rekan senegara. 

Minions selalu mendulang kegagalan yang sama setiap kali bertanding di ajang tersebut, sekalipun mereka berstatus sebagai unggulan pertama.

Pada tahun 2017 dan 2018, Minions sama-sama harus memendam hasratnya untuk menjadi yang terbaik di ajang Kejuaraan Dunia.

Hal ini dikarenakan Minions sama-sama harus terhenti langkahnya di babak perempat final dalam dua edisi tersebut.

Setahun berselang, langkah Minions ternyata tidaklah lebih baik karena harus tersungkur langsung pada babak kedua.

Kegagalan Minions dalam tiga edisi tersebut tentu semakin membuat keduanya tertekan untuk bisa memenangkan gelar dunia untuk pertama kalinya.

Hanya saja ambisi itu tertunda lantaran pandemi Covid-19.

Setelah sempat ditiadakan pada tahun 2020, kejuaraan dunia BWF kembali digelar setahun berikutnya.

Namun, Minions dan para pebulu tangkis Indonesia secara mendadak memutuskan untuk absen lantaran situasi pandemi Covid-19 yang masih ganas pada saat itu.

Berita Rekomendasi

Alhasil sudah lima tahun lamanya, Minions belum pernah mencicipi gelar juara dunia sepanjang kariernya.

Fakta tersebut justru berkebalikan dengan The Daddies yang sudah mencetak hattrick masing-masing pada tahun 2013, 2015, dan 2019.

Kini, kejuaraan dunia BWF 2022 akan menjadi tantangan besar bagi Minions jika keduanya benar-benar comeback pada ajang tersebut.

Layak dinanti seperti apa perjuangan Minions untuk bisa menuntaskan ambisinya tersebut termasuk potensi bertemu rekan senegaranya sendiri sebelum laga final Kejuaraan Dunia 2022.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas