Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jerry Sambuaga: AMPI Dukung Pemerintahan Prabowo Wujudkan Ketahanan dan Swasembada Pangan

Ketua Umum DPP AMPI, Jerry Sambuaga komitmen pengawalan terhadap pemerintahan Prabowo-Gibran.

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Jerry Sambuaga: AMPI Dukung Pemerintahan Prabowo Wujudkan Ketahanan dan Swasembada Pangan
ist
Ketua Umum DPP AMPI, Jerry Sambuaga dalam diskusi publik AMPI Talks bertajuk "Mencari Solusi Mewujudkan Swasembada Pangan" 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Organisasi kepemudaan Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) menggelar diskusi publik AMPI Talks bertajuk "Mencari Solusi Mewujudkan Swasembada Pangan" yang diselenggarakan pada akhir pekan lalu.

AMPI Talks kali ini dihadiri oleh beberapa narasumber, beberapa diantaranya ialah Wakil Menteri Perdagangan Kabinet Indonesia Maju 2019-2024 yang juga Ketua Umum DPP AMPI, Jerry Sambuaga, dan Guru Besar IPB, Prof. Dr. Ir. Dwi Andreas Santosa.

Diskusi ini membahas beberapa hal, mencakup peluang, mekanisme, serta kesejahteraan petani pada sistem swasembada pangan sebagai perwujudan dari ambisi besar Presiden Prabowo Subianto.

"Swasembada pangan merupakan salah satu rencana dan program besar dari Presiden Prabowo Subianto, karena ini program penting untuk ketahanan nasional, maka AMPI harus mendukungnya," kata Jerry Sambuaga dalam keterangannya, Senin (25/11/2024).

"Pemerintah juga perlu turun tangan secara langsung agar Indonesia bisa mewujudkan swasembada pangan," ujar pengusaha pangan yang juga Ketua DPP AMPI Ratih Ayu Syafriza yang juga hadir sebagai pembicara.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Prof Dr Ir Dwi Andreas Santosa mengenai pentingnya swasembada pangan serta peluang bagi Indonesia untuk mampu mewujudkannya.

"Arab Spring dapat meledak karena diinisasi pertama kali oleh kelangkaan pangan, maka dari itu swasembada pangan menjadi penting, walaupun harus melalui program yang terukur," jelas Dwi Andreas yang juga Guru Besar IPB.

Berita Rekomendasi

Tonny Saritua Purba, praktisi pertanian yang juga menjadi narasumber pada diskusi kali ini juga mengungkapkan pentingnya swasembada pangan bagi Indonesia di tengah ancaman krisis pangan global.

"Swasembada pangan sangat masuk akal sehingga kita harus mendukung program tersebut," terang Tonny Saritua Purba.

AMPI Talks merupakan kegiatan kepemudaan yang dilaksanakan oleh DPP AMPI sebagai bentuk komitmen pengawalan terhadap pemerintahan Prabowo-Gibran.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas