Jumpa Minions di Laga Pertama Malaysia Open 2023, Ganda Putra Negeri Jiran Minta Petuah Senior
Ganda putra Negeri Jiran, Man Wei Chong/Kai Wun Tee, meminta petuah kepada seniornya lantaran akan bertemu Minions di babak pertama Malaysia Open 2023
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda putra Negeri Jiran, Man Wei Chong/Kai Wun Tee, sampai meminta petuah kepada seniornya lantaran sudah dihadapkan dengan lawan yang sulit di babak pertama Malaysia Open 2023.
Seperti yang diketahui, Man Wei Chong/Kai Wun Tee akan bertemu ganda putra Indonesia, yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di babak 32 besar Malaysia Open 2023.
Man Wei Chong/Kai Wun Tee menilai bahwa lawan mereka yang berjuluk The Minions tersebut bukanlah ganda putra yang mudah dikalahkan.
Baca juga: Tebar Psywar Jelang Malaysia Open 2023, Ganda Putra India Akui Punya Serangan Paling Mematikan
Minta Petuah Senior
Dikutip dari stadiumastro, Man/Tee sampai meminta arahan kepada Aaron Chia/Soh Wooi Yik guna bisa meredam permainan The Minions.
Sebab, Chia/Soh dan The Minions memiliki rekor pertemuan yang cukup banyak.
Selama 11 pertemuan, Chia/Soh menelan sembilan kali kekalahan dari The Minions.
Namun, Chia/Soh pernah mengalahkan The Minons pada ajang Olimpiade Tokyo 2020 dan Piala Sudirman 2021.
Berkaca dari pengalaman yang telah dilalui Chia/Soh, maka dari itu Man/Tee meminta arahan.
"Kami akan meminta tip dari mereka tapi gaya permainan antara kami dan Aaron-Wooi Yik tidak sama."
"Kami harus mencoba mengubah taktik di lapangan."
"Jika kami ingin mendapatkan poin, kami harus lebih banyak menyerang."
"Tapi kita juga harus waspada di depan net dan permainan psikologis mereka," kata Kai Wun Tee.
Sebelumnya, Man/Tee pernah bertemu The Minios pada Japan Open 2022.