Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Proliga 2023 Putra: Segel Tiket Final Four, LavAni Rebut Puncak Klasemen dari STIN BIN

Jakarta LavAni Allo Bank mengunci tiket final four Proliga 2023 setelah meraih hasil manis hari ini kala mengalahkan Surabaya BIN Samator 3-1.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Hasil Proliga 2023 Putra: Segel Tiket Final Four, LavAni Rebut Puncak Klasemen dari STIN BIN
Instagram @lavani.forever
Selebrasi para pemain Jakarta LavAni Allo Bank sebelum memulai pertandingan Proliga 2023. Jakarta LavAni yang berstatus sebagai juara bertahan sukses amankan tiket final four Proliga 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Proliga 2023 putra, Jakarta LavAni Allo Bank sukses mengamankan tiket final four setelah mengalahkan Surabaya BIN Samator lewat drama empat set, Kamis (9/2/2023).

Hasil pertandingan Proliga 2023 antara Jakarta LavAni Allo Bank vs Surabaya BIN Samator di GOR Ken Arok, Malang, berkesudahan lewat skor 3-1 (25-19, 24-26, 25-16, dan 25-18).

Tambahan poin penuh yang diraih Jakarta LavAni Allo Bank membuat mereka naik ke posisi puncak klasemen Proliga 2023 sektor putra.

Baca juga: Hasil Proliga 2023 Putri - Gresik Petrokimia Jegal Langkah Jakarta BIN Lolos ke Final Four




Juara Proliga 2022 menggusur Jakarta STIN yang mengemas 24 poin, terpaut dua angka dari Fahry Septian Putratama dkk.

Secara matematis, raihan poin Jakarta LavAni Allo Bank tak mungkin terlempar dari posisi empat besar di klasemen akhir nanti.

Pasalnya, Surabaya BIN Samator yang duduk di urutan keempat mengantongi 16 poin, menyisakan tiga laga.

Secara skenario Rivan Nurmulki cs mampu menyapu bersih laga sisa dengan kemenangan, juara Proliga tujuh kali ini maksimal membukukan 25 poin.

Dua pevoli andalan Jakarta LavAni Allo Bank, Fahry Septian Putratama (kiri) dan Malizi (kanan) melakukan block dalam pertandingan Proliga 2023.
Dua pevoli andalan Jakarta LavAni Allo Bank, Fahry Septian Putratama (kiri) dan Malizi (kanan) melakukan block dalam pertandingan Proliga 2023. (Instagram @lavani.forever)
BERITA TERKAIT

Jakarta LavAni menjadi tim kedua yang mengamankan tiket final four Proliga 2023 setelah Jakarta STIN BIN.

Di sisi lain, persaingan menuju final four semakin sengit. Ada dua hingga tiga tim yang diprediksi berjibaku hingga match terakhir untuk finis di posisi keempat.

Tim tersebut meliputi Surabaya BIN Samator, Jakarta Pertamina Pertamax, dan Jakarta BNI 46 yang secara perhitungan masih memiliki asa untuk mengikuti jejak LavAni maupun Jakarta STIN BIN.

Sedangkan Kudus Sukun Badak menjadi tim dari sektor putra yang sudah dipastikan tak lolos ke empat besar. Skuad asuhan Ibarsjah Djanu ini membukukan tiga angka dari 10 laga.

Hasil dan Jadwal Proliga 2023 Hari Ini

Kamis, 9 Februari 2023

Jakarta BIN vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (putri) (25-23, 21-25, 25-20, 17-25, dan 9-15)
Jakarta Lavani Allo Bank vs Surabaya BIN Samator (putra) (25-19, 24-26, 25-16, dan 25-18).
16.00 WIB: Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta Popsivo Polwan (putri)
18.30 WIB: Jakarta STIN BIN vs Jakarta BNI 46 (putra)

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas