Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Final Proliga 2023 di Yogyakarta: Mulai 18-19 Maret, Inilah Bocoran Harga Tiketnya

Inilah jadwal final Proliga 2023 yang bakal digelar di Yogyakarta mulai Sabtu (18/3/2023) hingga Minggu (19/3/2023). Segini harga tiketnya.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Jadwal Final Proliga 2023 di Yogyakarta: Mulai 18-19 Maret, Inilah Bocoran Harga Tiketnya
TRIBUNMEWS/Hafidh
Opposite Surabaya BIN Samator, Rivan Nurmulki melakukan smash ke arah pertahanan Jakarta Bhayangkara Presisi pada pertandingan Final Four Proliga 2023 di Gor Sritex Arena Solo, Sabtu (11/3/2023). Inilah jadwal final Proliga 2023 yang bakal digelar di Yogyakarta mulai Sabtu (18/3/2023) hingga Minggu (19/3/2023), segini harga tiketnya. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah jadwal final Proliga 2023 yang bakal digelar di Yogyakarta mulai Sabtu (18/3/2023) hingga Minggu (19/3/2023).

Seusai merampungkan final four seri terakhir di GOR Sritex Arena, kini saatnya GOR Amongrogo menjadi tuan rumah partai pamungkas Proliga 2023.

Serupa dengan kota-kota sebelumnya, final Proliga 2023 di GOR Amongrogo juga dapat dihadiri penonton.

Kemelut di depan net saat pertandingan Jakarta Pertamina Fastron kontra Bandung BJB Tandamata Selebrasi pemain Jakarta Pertamina Fasron isai meraih poin kontra Bandung BJB Tandamata pada pertandingan Final Four Proliga 2023 di Gor Sritex Arena Solo, Minggu (12/3/2023).
Kemelut di depan net saat pertandingan Jakarta Pertamina Fastron kontra Bandung BJB Tandamata Selebrasi pemain Jakarta Pertamina Fasron isai meraih poin kontra Bandung BJB Tandamata pada pertandingan Final Four Proliga 2023 di Gor Sritex Arena Solo, Minggu (12/3/2023). Inilah jadwal final Proliga 2023 yang bakal digelar di Yogyakarta mulai Sabtu (18/3/2023) hingga Minggu (19/3/2023), segini harga tiketnya. (TRIBUNMEWS/Hafidh)

Baca juga: Jadwal Final Proliga 2023 dan Jam Tayang di Moji TV: 4 Tim Berjuang Merebut Gelar Juara

Dari informasi yang beredar, harga tiket nonton final Proliga 2023 mengalami perubahan dari seri-seri sebelumnya.

Yang sebelumnya hanya ada kelas reguler dan VIP, kini tiket final Proliga 2023 bakal dijual tiga kategori.

Diketahui dari unggahan akun Instagram @voligunung, Selasa (14/3/2023), tiket final Proliga 2023 terdiri dari Reguler, Kelas 1, dan VIP.

Paling murah ada Reguler seharga Rp 150 ribu, disusul Kelas 1 Rp 200 ribu, dan VIP Rp 300 ribu.

BERITA REKOMENDASI

Nantinya, tiket akan dijual secara langsung (offline) di loket GOR Amongrogo.

Untuk ketentuannya, satu orang hanya bisa membeli maksimal dua tiket.

Info Harga Tiket Final Proliga 2023

Tiket Reguler - Rp 150 ribu

Tiket Kelas 1 (Tribun barat, kursi plastik) - Rp 200 ribu

Tiket VIP - Rp 300 ribu

Jadwal Grand Final Proliga 2023 - Putri

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas