Rekap Hasil Swiss Open 2023, Apriyani/Fadia ke Semifinal, Rinov/Pitha Kalah Retired
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, gagal melaju ke semifinal karena kalah retired. Adapun Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva melaju ke semifinal
Editor: Hasiolan Eko P Gultom

Selepas interval Apriyani/Fadia sempat tertinggal dengan skor 12-15, akan tetapi mereka bisa bangkit dan menyamakan kedudukan menjadi 15-15.
Setelah skor sama kuat pertandingan kembali berlangsung dengan sangat sengit hingga bagian akhir gim pertama.
Bahkan skor sempat sama kuat 20-20 sebelum pada akhirnya kemenangan menjadi milik pasangan Indonesia setelah mencetak dua angka dan mengubah kedudukan menjadi 22-20.
Memasuki gim kedua Apriyani/Fadia sukses mencetak angka terlebih dulu, namun keunggulan mereka tidak bertahan lama.
Pasalnya pasangan Li/Luo sukses menyamakan kedudukan bahkan mereka bisa membalikkan keadaan menjadi 1-4.
Tak ingin masuk ke dalam pola permainan yang dikembangkan oleh pasangan China, Apriyani/Fadia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 4-4.
Namun sangat disayangkan mereka kembali tertinggal hingga harus menyudahi interval gim pertama dengan skor 9-11.
Selepas interval mereka bisa menyamakan kedudukan menjadi 13-13 dan membalikkan keadaan dengan mencetak dua angka secara beruntun.
Memasuki bagian akhir gim kedua, Apriyani/Fadia tampil trengginas sehingga mereka bisa menguasai jalannya pertandingan.
Hingga pada akhirnya mereka mampu memetik kemenangan dengan skor akhir 21-15 sekaligus memastikan diri tampil di babak semifinal Swiss Open 2023.
Rinov/Pitha Mundur

Adapun Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, gagal melanjutkan perjalanan mereka ke semifinal Swiss Open 2023.
Bertanding melawan, Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin (Taiwan), pasangan peringkat ke-13 dunia itu mundur setelah hanya bermain selama satu gim.
Rinov/Pitha mundur setelah menjalani babak perempat final di St. Jakobshalle, Basel, Jumat (24/3/2023), dengan skor 18-21.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.