Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Comeback Bastianini Belum Pasti, Bagnaia Malah Melambat Tatap MotoGP Amerika 2023

Ducati dalam kondisi kurang meyakinkan jelang MotoGP Amerika 2023 akhir pekan depan, Bastianini masih cedera, Bagnaia justru ragu akan kualitasnya.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Comeback Bastianini Belum Pasti, Bagnaia Malah Melambat Tatap MotoGP Amerika 2023
AFP/JUAN MABROMATA
Pebalap Ducati Italia Francesco Bagnaia terjatuh saat balapan MotoGP Argentina Grand Prix, di sirkuit Termas de Rio Hondo, di Santiago del Estero, Argentina, pada 2 April 2023. (Photo by JUAN MABROMATA / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Ducati Lenovo Team dalam kondisi tak menguntungkan melihat kondisi dua pembalapnya yang kurang gereget jelang MotoGP Amerika 2023 16 April nanti.

Francesco Bagnaia yang menjadi andalan Ducati di MotoGP 2023 mulai dibayangi perasaan ragu. Sedangkan sang tandem, Enea Bastianini belum bisa dipastikan kapan comeback balapan.

Sisi garasi pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, terancam akan tetap kosong pada MotoGP Amerika 2023.

Hal itu lantaran Enea Bastianini masih membutuhkan waktu lebih lama untuk menjalani pemulihan cedera.

Baca juga: MotoGP 2023 - Acuhkan Kata Orang, Kepindahan Alex Marquez ke Ducati Pilihan yang Tepat

Bastianini mengalami patah bahu saat terlibat insiden dengan Luca Marini (Mooney VR46) pada lomba Sprint GP Portugal.

Juara dunia Moto2 2020 itu sempat dijadwalkan akan kembali mengaspal pada seri ketiga di Austin, Amerika Serikat.

Akan tetapi kondisi tidak memungkinkan bagi Bastianini untuk memaksakan kembali mengendarai motornya.

Berita Rekomendasi

Kabar tersebut disampaikan langsung oleh manajer Bastianini, Carlo Pernat. Dia mengatakan bahwa cedera yang dialami Bastianini justru semakin parah. 

"Dia (Bastianini) mengalami masalah tulang belikat, nampaknya parah," bu8ka Pernat, dikutip dari laman Tuttomotoriweb.

"Dan saya rasa ada harapan bagus baginya untuk pergi ke Amerika Serikat," ucap Pernat melihat reaksi pertama cedera Bastianini.

Pebalap Ducati Lenovo Team asal Italia Enea Bastianini mengambil sudut pada hari pertama tes musim dingin pra-musim MotoGP di Sirkuit Internasional Sepang di Sepang pada 10 Februari 2023. Mohd RASFAN /
AFP
Pebalap Ducati Lenovo Team asal Italia Enea Bastianini mengambil sudut pada hari pertama tes musim dingin pra-musim MotoGP di Sirkuit Internasional Sepang di Sepang pada 10 Februari 2023. Mohd RASFAN / AFP (MOHD RASFAN / AFP)

Meski demikian, Pernat mengungkapkan akan lebih baik jika Bastianini untuk kembali beristirahat pada satu seri balapan lagi.

Harapannya agar Bastianini mampu benar-benar siap saat kembali balapan pada seri selanjutnya di Jerez, Spanyol.


Pernat tak ingin mengambil risiko dengan memaksakan Bastianini mengaspal pada GP Americas pekan depan.

"Saat ini dia pergi ke gym setiap pagi. Mulai hari Senin dia akan memulai terapi khusus," ujar Pernat.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas