Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Italia Tadi Malam - AS Roma Masuki Zona Impian, Jose Mourinho Senggol Juventus

Kemenangan AS Roma 1-0 atas Torino mewarnai Hasil Liga Italia tadi malam. Jose Mourinho sebut Juventus pesaing terkuatnya untuk zona Liga Champions.

Penulis: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Liga Italia Tadi Malam - AS Roma Masuki Zona Impian, Jose Mourinho Senggol Juventus
Filippo MONTEFORTE / AFP
Pelatih AS Roma asal Portugal Jose Mourinho bereaksi di samping penyerang AS Roma asal Argentina Paulo Dybala (Kiri Bawah) saat gelandang AS Roma asal Italia, Bryan Cristante, menyaksikan pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AS Roma dan Empoli pada 4 Februari 2023 di stadion Olimpiade di Roma. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga Italia, kemenangan atas Torino pada pekan 29 Serie A membuat AS Roma memasuki zona impiannya, yakni Liga Champions, Minggu (9/4/2023) dini hari WIB.

Pertandingan Liga Italia antara Torino vs AS Roma di Olimpico de Torino Stadium berkesudahan dengan skor 0-1.

Satu-satunya lesakan pembeda dari laga kali ini tercipta melalui eksekusi penalti Paulo Dybala pada menit ke-8.

Tambahan poin penuh mengantarkan Giallorossi -julukan AS Roma- duduk di peringkat ketiga klasemen Liga Italia. Skuad asuhan Jose Mourinho ini membukukan 53 poin.

Baca juga: Hasil Liga Italia Torino vs AS Roma: Skor 0-1, Gol Penalti Dybala Kado Ultah untuk Ibu Tercinta

Mereka berjarak 21 angka dari pemuncak klasemen Liga Italia, Napoli.

Melihat peta perburuan gelar juara yang lebih condong ke Napoli, finis di zona Liga Champions merupakan impian realistis bagi AS Roma.

Terlebih perebutan finis di empat besar jauh lebih sengit ketimbang pacuan Scudetto. Juventus, AC Milan, Inter Milan, Atalanta hingga Lazio masih saling sikut untuk mengakhiri musim di zona UCL (UEFA Champions League).

Berita Rekomendasi

Ini yang kemudian membuat Jose Mourinho tak ingin terlalu sesumbar dengan kemenangan tipis timnya atas Torino.

Pasca-pertandingan, Mourinho tak ingin ambil pusing soal kemenangan tipis Paulo Dybala dkk. Dia cuek dengan stigma permainan pragmatis yang diusung AS Roma.

"Pertandingan dimenangkan ketika Anda mencetak satu gol lebih banyak dari lawan Anda. Tujuannya sama, pragmatisme angka adalah itu. Menang bukan hanya tujuan sepakbola tetapi olahraga. Menang dengan kualitas Anda sendiri, sembunyikan masalah Anda sendiri," terang Jose Mourinho, dikutip dari laman Toronews.

Bukan hal yang baru di jagad sepak bola perihal permainan bertahan ala Mourinho. Bahkan filosofi ini sudah melekat kuat terhadap identitas pelatih asal Portugal ini.

Dalam kamus Mourinho, tim lawan boleh membawa pulang bola yang digunakan dalam pertandingan. Namun tim yang dia besut tetap membawa pulang tiga poin.

Ini yang diterapkan pelatih berjuluk The Special One, termasuk saat membesut Giallorossi.

Lebih lanjut, ketika menyinggung persaingan tiket Liga Champions musim depan, Mou tak ingin terlalu terbuai olah angan-angan. Baginya, Juventus yang kini berada di luar empat besar klasemen masih berpeluang.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas