Legislator Nasdem Dukung Penuh Perjuangan Timnas Triathlon di Sea Games Kamboja 2023
Wakil Ketua Komisi III DPR RI sekaligus pemerhati olahraga Triathlon Ahmad Sahroni meyakini target tiga medali emas dapat diraih
Penulis: Chaerul Umam
Editor: Wahyu Aji
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim nasional (Timnas) Triathlon Indonesia bertekad meningkatkan raihan prestasi pada gelaran SEA GAMES XXXII di Kamboja yang akan digelar bulan ini.
Wakil Ketua Komisi III DPR RI sekaligus pemerhati olahraga Triathlon Ahmad Sahroni meyakini target tiga medali emas dapat diraih oleh Timnas Triathlon Indonesia.
“Saya lihat peluang kita besar untuk bisa capai target (3 emas) itu, masih sangat realistis. Karena jika kita ikuti perkembangannya, kesiapan atlet kita jauh lebih baik dari sebelumnya," kata Sahroni dalam keterangannya Senin (1/5/2023).
Sahroni yang juga merupakan pembina tim balap sepeda ASC Monsters ini turut memberi dukungan semangat kepada para atlet.
Bahkan Sahroni berharap para atlet tidak terpengaruh oleh ‘psy war’ terkait informasi tuan rumah Kamboja yang melakukan naturalisasi atlet dari Prancis.
Dirinya ingin para atlet dapat bertanding dengan fokus, sportif, dan penuh kebanggaan.
"Tnjukkan bahwa kalian bisa meraih emas kembali dengan semangat mengumandangkan Indonesia Raya. Saya 100 persen mendukung para atlet Triathlon Indonesia agar bisa melampaui capaian prestasi dari Sea Games Sebelumnya," pungkas Sahroni.
Untuk Diketahui pada Sea Games Vietnam 2021 sebelumnya, Indonesia berhasil meraih 2 perak dan 3 perunggu dari Triathlon, serta 1 perak dan 1 perunggu dari Duathlon.
Kali ini 3 medali emas menjadi target yang dibebankan kepada timnas Triathlon Indonesia oleh Komite Olahraga Indonesia (KOI).
Baca juga: Anniversary Triathlon 2023, Sebanyak 250 Peserta Diuji Renang 400 M, Bersepeda 20 Km, dan Lari 5 Km
Target tersebut ditetapkan karena adanya perbedaan pada Sea games 2023, di mana akan terdapat cabang Aquathlon pada pagelaran kali ini.